Suara.com - Pemain Pelita Jaya Basketball, Wayne Bradford mengaku tak sabar ingin segera bertandem dengan rekan barunya, Kore White dan Andakara Prastawa, di Indonesia Basketball League (IBL) 2018-2019.
Bradford merupakan legiun asing yang telah membela Pelita Jaya sejak musim lalu. Sementara Kore White didatangkan dari klub rival, Stapac Jakarta, menggantikan posisi Chester Jarrel "CJ" Giles.
Menurut Bradford, kehadiran Kore White akan membuat Pelita Jaya jauh lebih baik musim ini. Kore White dinilai Bradford akan menambah daya serang, disamping membuat pertahanan tim terasa aman.
"CJ pemain belakang yang sangat menakjubkan buat kami, tapi Kore berbeda. Dia tak hanya solid saat bertahan, tapi dia pintar membangun serangan. Saya menanti bertandem dengan Kore musim nanti," ujar Bradford saat ditemui di salah satu hotel di kawasan Slipi, Jakarta, Selasa (6/11/2018).
Selain Kore White, Pelita Jaya Basketball juga kedatangan pemain anyar lainnya, yakni point guard Andakara Prastawa. Sama seperti Kore, Prastawa didatangkan dari Stapac Jakarta.
Kedatangan keduanya dinilai Bradford membuat persaingan memperebutkan gelar musim ini lebih bergairah. Pemain lokal handal seperti Prastawa dinilai bisa menambah kualitas permainan tim.
"Musim lalu kami kehilangan dua laga final (best of three atau tiga kali final). Dan kami akan memperbaiki hal itu musim ini," kata Bradford.
"Terkait Prastawa, saya sudah tidak sabar bermain dengannya. Dia memiliki lemparan yang bagus, pemain dengan intelektual yang tinggi," tukasnya.
Seperti diketahui, musim lalu Pelita Jaya Basketball gagal meraih juara. Mereka harus merelakan trofi IBL 2017-2018 direbut Satria Muda Pertamina yang menang 2-1 di babak final format best of three.
Baca Juga: Soal Kans Juara, Pelatih Stapac : Saya Tak Punya Tongkat Sihir!
Berita Terkait
-
PERBASI Resmi Lantik 9 DPD, Budisatrio Tekankan Pentingnya Kompetisi Berjenjang
-
Hat-trick Juara Umum! Dominasi Satu Tim Berlanjut di AAUI Cup 2025
-
Bocoran Dirut IBL, Sebut 16 Pemain Asing Sudah Terdaftar, Didominasi dari Amerika Serikat
-
Tangerang Hawks Lepas Nikholas Mahesa
-
Legenda Basket Tony Parker Turun Tangan, Latih Prancis di Piala Dunia FIBA U-17 2026
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
PERBASI Resmi Lantik 9 DPD, Budisatrio Tekankan Pentingnya Kompetisi Berjenjang
-
Ditikung Chou Tien Chen di Australian Open, Alwi Farhan Target Bangkit di SEA Games 2025
-
Ana/Trias Melesat ke Semifinal Australian Open 2025, Ganda Jepang Dibuat Tak Berkutik
-
Rachel/Febi Jinakkan Apri/Fadia, Amankan Tiket Semifinal Australian Open 2025
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji
-
Resmi! Daftar 22 Atlet Renang Indonesia yang Akan Berjuang di SEA Games 2025
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 9 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Perempat Final
-
Hasil Tenis ITF M15: Rifqi Fitriadi Melaju ke Perempat Final ITF M15 Kuala Lumpur