Suara.com - Eko Yuli Irawan bersiap mengikuti Kejuaraan Dunia 2019. Atlet angkat besi andalan Indonesia ini mengaku bertekad memperbaiki total angkatannya di ajang yang berlangsung di Pattaya, Thailand, September mendatang itu.
"Kalau saat ini saya fokus untuk memperbaiki total angkatan dulu. Kemarin kan sempat turun tuh pas di China (Kejuaraan Asia—red) rata-rata dari total angkatan di bawah 300 kilogram," kata Eko Yuli dilansir dari Antara, Rabu (8/5/2019).
Selain fokus memperbaiki total angkatan, pemegang rekor dunia clean and jerk dengan total angkatan 317 kg itu juga sedang memasuki tahap pemulihan pasca cedera.
"Kalau program sekarang masih dalam tahapan pemulihan cedera dulu. Jadi latihannya belum masuk ke teknik-tekniknya," jelas Eko Yuli.
Eko Yuli mengalami cedera pada bagian engkel pada Kejuaraan Asia di China, beberapa waktu lalu.
Saat ini kondisinya berangsur membaik dan mulai meningkatkan kualitas angkatan.
"Kalau kondisi cedera sih sudah mulai pulih. Tadi sudah bisa mulai jinjit. Sebelumnya boro-boro kalau jinjit sakit banget," ungkap Eko Yuli.
Terkait perburuan tiket Olimpiade 2020 Tokyo, Eko Yuli mengaku tidak memasang target tinggi. Dia lebih memilih fokus mengumpulkan poin demi poin untuk lolos ke Olimpiade 2020.
"Buat Olimpiade sih yang penting masuk peringkat tujuh dunia, dan tentu mengikuti seenggaknya lima dari enam kejuaraan dengan total angkatan di atas 310 kilogram," ujar Eko Yuli yang meraih medali perak Olimpiade 2016 Rio de Janeiro.
Baca Juga: Diam-diam Dani Pedrosa Mengintip Balapan di Jerez, Cuitannya Bikin Sedih
Berita Terkait
-
Juarai All Around Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025, Angelina Melnikova Sempat Ingin Pensiun
-
CAS Tolak Banding Federasi Senam Israel Terkait Kejuaraan Dunia di Jakarta
-
Indonesia Tutup Pintu untuk Atlet Israel, Siap Berperang Hadapi Gugatan!
-
WJC 2025: Mulky/Salma Melaju ke Babak Ketiga usai Kalahkan Wakil Norwegia
-
WJC 2025: Ganda Campuran Indonesia Melenggang Mulus, Tantang Wakil Amerika di Babak 32 Besar
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Desentralisasi Pembinaan: PBSI Luncurkan Pelatnas Wilayah
-
Kembali ke Mandalika, Jorge Lorenzo Bicara Tentang Kecepatan, Strategi, dan Hidup Setelah MotoGP
-
Korea Masters 2025: Tiga Ganda Putri Indonesia Langsung Tersingkir
-
Debut Manis Novak Djokovic di Athena, Alejandro Tabilo Tak Berkutik
-
Jakarta Bersiap untuk Capital Market Run 2025, 3.500 Pelari akan Turun ke Jalan
-
Terungkap Alasan Anthony Ginting Absen di Korea Masters 2025
-
Anthony Ginting Absen, Inilah Daftar Wakil Indonesia di Korea Masters 2025
-
Bagian Penting Tim, Pelita Jaya Jakarta Perpanjang Kontrak Vincent Kosasih
-
Rombak Besar-besaran, Tangerang Hawks Basketball Lepas Habib Titoaji
-
Tumbang di Final Hylo Open 2025, Putri KW Ambil Pelajaran dari Mia Blichfeldt