Suara.com - PP PBSI berharap Tim Indonesia bisa membawa pulang trofi Piala Sudirman 2019 ke Tanah Air. Harapan itu demi menjadi kado terindah di HUT ke-68 PBSI yang jatuh pada 5 Mei lalu.
"Semoga Tim Indonesia dapat merebut kembali Piala Sudirman pada tahun ini. Piala Sudirman itu tentunya akan menjadi kado yang terindah," kata Ketua Umum PP PBSI Wiranto dalam acara perayaan HUT PBSI di Hotel Century, Senayan, Jakarta, Sabtu (11/5/2019).
Menurut dia, untuk dapat meraih gelar juara sekaligus membawa pulang Piala Sudirman tidaklah mudah. Keahlian atau skill permainan bukan menjadi satu-satunya modal dalam memenangkan kejuaraan bulutangkis beregu bergengsi tersebut.
"Keahlian atau skill saja tidak cukup. Tapi kita juga harus punya semangat, mental baja dan tekad kuat untuk tidak mudah menyerah dalam menghadapi lawan, siapapun itu. Dengan begitu, kemenangan bisa kita raih," ujar Wiranto.
Lebih lanjut, dia mengungkapkan ada pula beberapa faktor non teknis yang harus selalu ditingkatkan dan dijaga dengan sebaik-baiknya, yaitu kekompakan, kebersamaan, komunikasi serta keterbukaan di dalam tim.
"Kepada manajer dan ofisial, saya minta supaya faktor-faktor non teknis itu selalu diperhatikan dan dibangun terus. Semoga, tahun ini Indonesia bisa merebut dan membawa pulang kembali Piala Sudirman ke Tanah Air. Dirgahayu PBSI," kata Wiranto menambahkan.
Dalam kesempatan tersebut, Wiranto secara resmi melakukan pelepasan Tim Indonesia yang akan bertanding di Piala Sudirman 2019 di Nanning, China, 19-26 Mei mendatang.
Tahun ini, Indonesia mengerahkan 20 pemain terbaik yang terdiri dari 12 pemain putra dan delapan pemain putri. PBSI menunjuk Hendra Setiawan sebagai kapten Tim Garuda.
Baca Juga: Densus Ciduk Terduga Teroris YM, Forki: Kalau Atlet Asal Bekasi Iya, Tapi..
Skuat Tim Indonesia di Piala Sudirman 2019:
Putra: Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, Shesar Hiren Rhustavito, Kevin Sanjaya Sukamuljo, Marcus Fernaldi Gideon, Hendra Setiawan, Mohammad Ahsan, Fajar Alfian, Muhammad Rian Ardianto, Tontowi Ahmad, Praveen Jordan dan Hafiz Faizal.
Putri: Gregoria Mariska Tunjung, Fitriani, Greysia Polii, Apriyani Rahayu, Ni Ketut Mahadewi Istarani, Gloria Emanuelle Widjaja, Melati Daeva Oktavianti dan Winny Oktavina Kandow, Tania Oktaviani Kusumah (sparring partner).
Tag
Berita Terkait
-
Evaluasi Ketat, Enam Pebulu Tangkis Indonesia Terdegradasi dari Pelatnas
-
Rinov, Yere, Pitha, dan Lisa Putuskan Keluar Pelatnas, Ini Respons Eng Hian
-
PBSI Berambisi Kembalikan Indonesia Open Jadi Turnamen Bulutangkis Terbaik Dunia
-
Arctic Open 2025: Rachel/Febi ke 16 Besar usai Bungkam Wakil China
-
Skandal Pengaturan Skor Mencuat, Atlet Bulu Tangkis PB Djarum Terseret
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
PON Bela Diri Kudus 2025 Rampung, DKI Jakarta Kunci Juara Umum
-
Race Sepang Belum Start, Alex Marquez Sudah Kunci Runner-up MotoGP 2025, Kok Bisa?
-
McLaren Menggila di Kualifikasi: Norris Start Terdepan di F1 GP Meksiko 2025
-
Jadwal Final French Open 2025 Hari Ini: Fajar/Fikri Hadapi Nomor 1 Dunia
-
Prahdiska Jumpa Mohammad Zaki, Tunggal Putra Pastikan Satu Tiket Final Indonesia Masters II 2025
-
Indonesia Disanksi IOC? Menpora Erick Thohir: Bukan Dilarang Cuma...
-
Juarai All Around Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025, Angelina Melnikova Sempat Ingin Pensiun
-
French Open 2025: Sabar/Reza ke Perempat Final usai Atasi Rekan Senegara
-
French Open 2025: Jafar/Felisha Gagal Revans Wakil Thailand, Janji Bangkit Lebih Kuat
-
Jadwal MotoGP Malaysia 2025: Persaingan Terbuka Tanpa Marc Marquez dan Martin