Suara.com - Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, tak bisa menutupi kekecewaan tersingkir dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019.
Keduanya terhenti di babak ketiga setelah kembali tak berdaya melawan pasangan Belanda, Robin Tabeling/Selena Piek, Kamis (22/8/2019).
Bertanding di St. Jakobshalle Basel, Swiss, Praveen/Melati menyerah dalam pertarungan rubber game, dengan skor 13-21, 23-21, dan 8-21.
Kekalahan ini jadi yang kedua kalinya setelah sebelumnya kalah di German Open 2019.
"Yang pasti kecewa karena kansnya lumayan. Mungkin yang Belanda ini lebih siap. Terus mereka juga mainnya rapat banget, solid banget di lapangan," ujar Melati, usai laga babak ketiga Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019.
"Target tahun ini sebenarnya di turnamen ini. Cuma ternyata lepas. Mau gimana lagi," ungkap Praveen, dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Jumat (23/8/2019).
"Tapi tetap harus kami pelajari kekalahan di sini kenapa, buat persiapan nanti. Ujungnya kan ke Olimpiade," tambahnya.
Nasib serupa juga dialami ganda campuran Indonesia lainnya, Hafiz Faisal/Gloria Emanulle Widjaja.
Baca Juga: Berita Sport Populer: Gregoria Terhenti, Jari Petarung Cantik Nyaris Putus
Hafiz/Gloria dihentikan unggulan pertama Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China), dua game langsung 17-21 dan 12-21.
Hasil itu membuat Indonesia tak lagi menyisakan wakil di sektor ganda campuran Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019.
Tag
Berita Terkait
-
Bungkam Pemain Gaek Denmark, Jojo ke Perempat Final Kejuaraan Dunia 2019
-
Hasil Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019, Indonesia Sisakan 4 Wakil
-
Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019: Laju Anthony Ginting Terhenti di 16 Besar
-
Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019: Beda Nasib Dua Ganda Putri Indonesia
-
Kalah dari Ratu Bulutangkis Thailand, Gregoria: Tegang, Pengen Buru-Buru
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta
-
Pemain NBA Didenda Rp417 juta karena Ngomong Kasar di Siaran TV
-
Perjalanan Manis Janice Tjen di 2025: Tembus 50 Besar Dunia dan Rajai SEA Games
-
Naoya 'The Monster' Inoue Pertahankan Gelar, Ini Daftar Lengkap Juara Dunia WBC Terbaru
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
BWF Resmi Beri 'Protected Ranking' untuk Gregoria Mariska Tunjung