Suara.com - Jonatan Christie cs siap tempur melakoni laga pertama SEA Games 2019, Senin (2/12). Setelah mendapat bye di perempat final, Indonesia akan menghadapi Thailand di semifinal.
Jonatan Christie sebagai tunggal putra pertama Indonesia mengaku siap untuk menghadapi lawannya itu.
"Kami optimis tapi tetap fokus satu-satu. Dari tim putra semua dalam kondisi yang oke dan siap untuk menghadapi pertandingan pertama lawan Thailand," kata Jonatan Christie dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Senin (2/12/2019).
"Kami langsung semifinal dan pertandingan pertama, pasti kendalanya ada tapi mudah-mudahan bisa diatasi. Siapapun yang turun semoga bisa memberikan yang terbaik buat Indonesia," tambahnya.
Partai pertama akan mempertemukan Jonatan Christie dengan Kantaphon Wangcharoen. Dalam catatan pertemuannya, Jonatan unggul 1-0 dari Wangcharoen.
Selanjutnya Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan berhadapan dengan Bodin Isara/Maneepong Jongjit di partai kedua.
Fajar/Rian juga sejauh ini unggul 1-0 dari Isara/Jongjit. Pertemuan mereka terjadi pada China Open 2019, dimana Fajar/Rian menang 21-14, 21-11.
Selanjutnya giliran Anthony Sinisuka Ginting yang akan tampil. Ia akan berhadapan dengan Sitthikom Thammasin untuk memperebutkan poin ketiga.
Di partai keempat dan kelima, Indonesia diperkuat oleh Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf dan Shesar Hiren Rhustavito.
Baca Juga: Ketut / Apriyani Gandakan Keunggulan Tim Bulutangkis RI atas Singapura
Berikut susunan pemain beregu putra Indonesia vs Thailand di babak semifinal SEA Games 2019:
1. Tunggal Putra
Jonatan Christie vs Kantaphon Wangcharoen
2. Ganda Putra
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Bodin Isara/Maneepong Jongjit
3. Tunggal Putra
Anthony Sinisuka Ginting vs Sitthikom Thammasin
4. Ganda Putra
Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf vs Kittisak Namdash/Nipitphon Phuangphuapet
5. Tunggal Putra
Shesar Hiren Rhustavito vs Suppanyu Avihingsanon
Berita Terkait
-
Ketut / Apriyani Gandakan Keunggulan Tim Bulutangkis RI atas Singapura
-
Johan Jauhari Tambah Perolehan Medali Emas Indonesia di SEA Games 2019
-
SEA Games 2019: Emas Tim Dancesport Indonesia Tidak Dihitung, Ini Alasannya
-
Klasemen Sementara Perolehan Medali SEA Games 2019: Indonesia Peringkat 6
-
Hadapi Singapura, Komposisi Tim Bulutangkis Putri Indonesia Tak Berubah
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Indonesia Masters 2026 Kembali Digelar di Istora, Siap Hidupkan Kembali Atmosfer
-
Menang di Laga Perdana India Open 2026, Putri Kusuma Wardani Merasa Banyak Lakukan Kesalahan
-
Marc Marquez Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2026
-
Jadwal Wakil Indonesia di India Open 2026, Mulai Tanding Hari Ini
-
Tunggal Putri India Ungkap Peran Pelatih asal Indonesia dalam Kebangkitannya
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia