Suara.com - Seorang jurnalis asal China ditolak masuk ke paddock McLaren untuk meliput kegiatan pada tes pramusim di Sirkuit Barcelona, Spanyol, Rabu (19/2).
Tim Formula 1 yang berbasis di Inggris itu membatasi akses masuk orang-orang tertentu ke paddock mereka pada hari pertama tes pramusim F1 2020.
Pembatasan dilakukan sebagai langkah pencegahan terhadap ancaman virus Corona yang saat ini tengah mewabah di sejumlah negara.
Dilansir Reuters, Kamis (20/2/2020), McLaren melarang masuk ke paddock mereka bagi siapa saja yang pernah mengunjungi China belakangan ini.
Juru bicara McLaren kemudian mengumumkan secara resmi kebijakan tersebut.
Pihaknya menambahkan bahwa karyawan mereka yang dijadwalkan menuju ke Melbourne lewat Hong Kong, membatalkan penerbangan dan mengambil rute lain melalui Timur Tengah.
Keputusan itu diambil sepekan setelah keputusan dibatalkannya Grand Prix China, yang sedianya digelar pada 19 April di Shanghai.
Dilaporkan sedikitnya korban tewas virus Corona di China telah mencapai 2.000 orang.
Langkah yang ditempuh McLaren membuat mereka menjadi tim pertama di Formula 1 yang melakukan tindakan pencegahan dari ancaman virus Corona.
Baca Juga: Mobil Lebih Gesit, F1 2020 Diprediksi Bakal Banyak Pecah Rekor
Berita Terkait
-
Hari Pertama Tes Pramusim F1 2020: Hamilton Tercepat, Vettel Sakit
-
Hasil Riset: Penggemar Formula E di Indonesia Capai 3,3 Juta Orang
-
Penyebaran Virus Corona Merisaukan, Formula E Jakarta Tetap Digelar?
-
Gara-gara Virus Corona, Formula 1 Resmi Batalkan GP China
-
Begini Perbedaan Ajang F1 dan Formula E
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Revans Sukses! Putri KW Lolos Perempat Final Australian Open 2025
-
Alwi Farhan Mantap ke Perempat Final Australian Open 2025 Usai Tumbangkan Wakil India
-
Rekor Baru Stephen Curry: Lewati Carter, Incar Kevin Garnett di Daftar Skor Sepanjang Masa NBA
-
Fabio Quartararo Masih Buta Soal Performa Mesin V4 Yamaha M1 2026
-
Masih Ada BWF World Tour Finals, Jonatan Christie: Pikirannya Harus Direfresh Dulu
-
Tersingkir dari Australia Open 2025, Jonatan Christie Akui Main Jelek dan Tak Berkembang
-
Francesco Bagnaia Dapat Feeling Positif di Valencia, Meski Hasil Musim 2025 Mengecewakan
-
Australian Open 2025: Jonatan Christie Tumbang, 11 Wakil Indonesia Lolos ke 16 Besar
-
332 Tim Ramaikan Biokul Padel Tourney 2025
-
Bulu Tangkis Dapat Dukungan Maksimal di POPNAS 2025: Persaingan Pelajar dari 38 Provinsi Memanas