Suara.com - Pengurus Besar Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PB PABSI) bertekad menambah atlet yang lolos ke Olimpiade 2020 Tokyo. Sejauh ini baru dua atlet yang dipastikan lolos.
Keduanya yakni Eko Yuli Irawan (kelas 61kg putra) dan Windy Cantika Aisah (kelas 49kg putri).
Wakil Ketua Umum PB PABSI Djoko Pramono menjelaskan bahwa pihaknya masih memiliki kans meloloskan atlet lainnya ke Olimpiade 2020.
Itu mengingat periode kualifikasi Olimpiade 2020 yang baru akan berakhir pada 30 April mendatang.
"Peluang untuk menambah tiket Olimpiade 2020 masih ada, sekarang masih ada dua event lagi sebelum penutupan kualifikasi," ujar Djoko di Gedung Kemenpora, Senayan, Jakarta, Kamis (20/2/2020).
Merujuk peta ranking kualifikasi, salah satu lifter Indonesia yang punya kans besar menyusul Eko dan Windy adalah Deni.
Lifter yang turun di kelas 67kg putra itu kini berada diperingkat 13 dunia.
Jelang penutupan periode kualifikasi Olimpiade 2020, Deni berpotensi untuk merangsek ke peringkat delapan besar—batas terakhir—mengingat lifter-lifter di atasnya banyak yang berasal dari negara yang sama.
Sementara setiap negara hanya bisa meloloskan satu lifter di setiap kelas.
Baca Juga: Duel di Tanggal Cantik, Ini Lawan Terberat Menurut Wilder dan Fury
Di kelas 67kg, peringkat 13 besar diisi empat wakil China, dua lifter Uzbekistan, dan dua lifter Kolombia.
"Kami harus memanfaatkan dua event terakhir yakni di Rumania pada Maret, dan Kejuaraan Asia di Uzbekistan pada April mendatang," ujarnya.
"Tapi, Uzbekistan selaku tuan rumah sudah menolak menyelenggarakan karena virus Corona. IWF (Federasi Angkat Besi Dunia) masih mencari negara yang mau menjadi tuan rumah," ungkap Djoko.
Tag
Berita Terkait
-
Harumkan Indonesia di Kejuaraan Asia, 8 Atlet Diguyur Beasiswa Pendidikan
-
Menpora Sambut Kedatangan 8 Atlet Angkat Besi Indonesia
-
Menpora Sambut Kepulangan Lifter Muda Juara Asia
-
Jelang Olimpiade 2020, Pelatnas Renang Belum Dimulai, Anggaran Belum Cair
-
Hendrawan Bicara Tradisi Emas Bulu Tangkis Indonesia di Olimpiade
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Lolos ke Final India Open 2026, Jonatan Christie Akui Sempat Kesulitan Hadapi Loh Kean Yew
-
Jonatan Christie Melaju ke Final India Open 2026, Punya Rekor Bagus Lawan Lin Chun Yi
-
Laga Lima Set! Jakarta Electric PLN Mobile Taklukkan Bandung BJB Tandamata di Proliga 2026
-
Proliga 2026: Surabaya Samator Menang Dramatis atas Medan Falcons, Pelatih Tak Puas
-
ASEAN Para Games 2025: Kontingen Indonesia Tiba di Nakhon Ratchasima, Langsung Geber Latihan
-
Anders Antonsen Kembali Mundur dari India Open, Pilih Bayar Denda Rp84 Juta
-
Jonatan Christie: Christo Popov Pemain Bagus, Kidal Lagi
-
Jadwal Perempat Final India Open 2026: Putri KW vs An Se-young, Jonatan Christie vs Christo Popov
-
Servis Jadi Kunci, Jakarta Garuda Jaya Tundukkan Medan Falcons 3-1 di Proliga 2026
-
Jadwal Pekan Kedua Putaran Pertama Proliga 2026, Medan Falcons Tampil di Kandang