Suara.com - Faryal Makhdoom mendapat hujatan dari warganet. Istri petinju Muslim asal Inggris, Amir Khan, itu dicibir karena postingan yang memperlihatkan auratnya.
Dalam postingan foto di Instagram pribadinya pada, Rabu (22/4/2020) atau dua hari sebelum puasa Ramadan, Faryal mengenakan setelan nuansa hijau.
Pada foto itu tampak baju yang dikenakan Faryal begitu ketat, serta bagian dan perutnya terbuka.
"Angkat tanganmu kalau kalian tak sabar melihat anak-anak kembali ke sekolah," tulis Faryal.
Sontak foto tersebut dibanjiri komentar oleh warganet. Sejumlah netizen bahkan menyoroti aurat Faryal yang terbuka.
"Dalam Islam, seorang wanita harus menutupi area pribadinya," kata salah satu warganet.
Melalui Instagram Story, Faryal memberikan tanggapannya. Menurutnya, dia cukup dewasa untuk menentukan pakaian yang pantas untuknya.
Di samping itu, kata Faryal, bila tidak suka dengan caranya berpakaian, ia pun mempersilakan warganet untuk unfollow Instagram-nya.
"Saya cukup umur untuk berpakaian sendiri...tak masalah berkomentar tentang fotoku, tapi menggunakan bahasa kotor dan berharap saya sakit hati, itu hal yang menjijikkan," tulis Faryal.
Baca Juga: Ramadan di Pelatnas, Shesar Rindu Buka Puasa dengan Opor Ayam Buatan Ibunda
"Memberitahu saya Ramadan sudah dekat, lalu mengutuk saya menunjukkan karakter siapa diri Anda sebenarnya."
"Jika Anda tidak menyukai postingan saya, unfollow saja, dan car orang lain untuk dikomentari, karena saya akan mem-BLOK Anda."
"Tinggalkan saya sendiri...ada hal-hal buruk yang terjadi di dunia daripada mengomentari pakaian saya."
"Ayo manfaatkan energi Anda di tempat lain—mungkin dalam sesuatu yang lebih positif," pungkas Faryal.
Legenda tinju dunia Amir Khan menikah dengan Faryal Makhdoom pada 31 Mei 2013. Kekinian mereka telah dikarunia tiga anak.
Berita Terkait
-
Tak Gelar Salat Tarawih, Masjid Istiqlal Siarkan Tausiyah Online
-
Salat Tarawih Berapa Rakaat? Ini Tata Caranya Sekaligus Salat Witir
-
Bacaan 15 Surat Pendek Juz Amma Latin untuk Tarawih dan Witir
-
Bacaan Doa Qunut Nazilah, Dianjurkan MUI Agar Terhindar dari Corona
-
Nonton Video Porno Saat Puasa, Batalkah Puasanya?
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
Terkini
-
Final Trial Game Dirt 2025 Bandung: Duel Hidup-Mati M. Zidane vs Asep Lukman
-
Ajak Generasi Muda Cintai Alam, Rock Climbing Festival 2025 Digelar
-
Segera Bergulir! Ribuan Atlet Siap Adu Gengsi di PON Bela Diri 2025 Kudus
-
MotoGP Indonesia: Luca Marini Tercepat di Sesi Latihan Bebas 1, Francesco Bagnaia Tercecer
-
Anak Didik Valentino Rossi Sebut MotoGP Mandalika Sebagai Kandangnya
-
Marc Marquez Balas Valentino Rossi, Ogah Anggap The Doctor Rivalnya di MotoGP
-
Uji Kesiapan Marshal MotoGP Mandalika 2025, Simulasi Bendera Berjalan Mulus
-
Marquez vs Rossi: Gelar Seimbang, Era Baru Telah Tiba! Siapa Raja MotoGP Sesungguhnya?
-
Campus League Diluncurkan, Futsal Jadi Cabor Perdana yang Dipertandingkan
-
MotoGP Mandalika Diproyeksi Bawa Dampak Ekonomi Rp4,8 Triliun