Suara.com - Pebalap Indonesia Sean Gelael bersama dengan Stoffel Vandoorne (Belgia) akan menjadi andalan tim Jota Sport pada ajang Asian Le Mans Series (ALMS) 2021 pekan pertama di Dubai Autodrome, Uni Emirat Arab akhir pekan ini.
Tim Jota Sport sebenarnya memiliki tiga pebalap. Selain Sean dan Stoffel ada satu nama lagi yakni pebalap asal Inggris Tom Blomqvist. Setiap tim boleh memakai tiga pebalap, namun Jota memakai dua saja. Duet Sean/Tom baru tampil di Abu Dhabi.
Pasangan Sean/Stoffel memulai free practice Kamis (11/2) ini. Mereka akan terus tampil hingga ALMS pekan pertama menyelesaikan dua race pada Sabtu dan Minggu.
Mereka bertekad untuk tampil kompak agar hasil maksimal bisa diraih. Balapan ketahanan memang butuh kekompakan crew (tim pebalap), karena mereka bergantian menggeber mobil dan merancang kemungkinan strategi yang dipakai sejak free practice, di mana keduanya juga bergantian memakai mobil yang sama.
ALMS adalah balapan ketahanan mobil dengan sistem mixed-class racing, alias dalam satu balapan terdiri dari beberapa kelas berbeda di sirkuit dan waktu yang sama.
Kelas yang dilombakan adalah LMP2 sebagai kategori utama, lalu LMP3, dan GT. Walau digelar dalam satu balapan, namun ada tiga pemenang berbeda untuk tiap kelas.
Race 1 dan 2, juga untuk Race 3 dan 4 satu pekan kemudian di Abu Dhabi, masing-masing berdurasi empat jam. Sean dan Stoffel bakal menggeber mobil Jota warna hijau yang bersasis Oreca dan bermesin Gibson.
"Saat track walk saya rasanya senang banget. Begitu juga pas nyobain mobilnya di trek hari Rabu kemarin. Memang masih banyak yang mesti dikerjakan untuk balapan, tapi kami semua merasa memulainya dengan bahagia," kata Sean, yang didukung BNI dan Pertamina ini seperti dimuat Antara.
Rekor Sean di ajang Asian Le Mans Series sangat bagus. Dari dua balapan yang pernah diikutinya pada 2016 bersama Antonio Giovinazzi (Italia), mereka berhasil memenangi keduanya, yakni di Sepang (Malaysia) dan Buriram (Thailand).
Baca Juga: Soroti Performa Rossi, Sete Gibernau: Dia Kurang Rasa Benci!
Jadwal Asian Le Mans Series
Dubai Autodrome
Kamis, 11 Februari
Free Practice 1: 13.40 - 15.10 WIB
Free Practice 2: 20.30 - 22.00 WIB
Jumat, 12 Februari
Qualifying (LMP2/LMP3): 13.20 - 14.00 WIB
Sabtu, 13 Februari
Race 1: 17.15 - 21.15 WIB
Minggu, 14 Februari
Race 2: 15.45 - 19.45 WIB
Berita Terkait
-
Lagi, Indonesia Raya Berkumandang di Spanyol: Ramadhipa Juara, Veda Ega Pratama Konsisten
-
Sean Gelael Anak Siapa? Pembalap yang Lamar Hana Malasan
-
2 Alasan Veda Ega Pratama Jadi Ancaman Serius di Moto3 2026, Mantan Pembalap MotoGP Bilang Begini
-
Hana Malasan Umur Berapa? Resmi Dilamar Sean Gelael yang Lebih Muda
-
Sean Gelael Resmi Lamar Hana Malasan, Cincin Berliannya Ditaruh di Batok Kelapa
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Hasil Kumamoto Masters 2025: Ubed Evaluasi Fisik dan Mental Usai Terhenti di Babak Pertama
-
Adelia Chantika Aulia, Perenang Berusia 14 Tahun Siap Debut di SEA Games 2025
-
Pebulu Tangkis 19 Tahun Ungkap Strategi Kalahkan Unggulan Keenam di Kumamoto Masters 2025
-
Kumamoto Masters 2025: Tunjukkan Mental Baja, Dhinda yang Baru 19 Tahun Sikat Unggulan Keenam
-
Francesco Bagnaia Akui Kesulitan Maksimalkan Potensi Motor Ducati
-
Francesco Bagnaia Krisis Performa, Ducati: Kami Sudah Lakukan Segalanya
-
Hangtuah Jakarta Resmi Kembali Datangkan Menantu Michael Jordan
-
Kumamoto Masters 2025: Siti Fadia Antisipasi Permainan Reli Yuki/Mayu di Babak 16 Besar
-
Biasanya Putih, Apriyani Rahayu Soroti Pencahayaan Kuning di Kumamoto Masters 2025
-
Kumamoto Masters 2025: Menang Meyakinkan, Apriyani/Fadia Melaju Mulus ke Babak 16 Besar