Suara.com - Yamaha bisa jadi sedang dibikin pusing karena harus kehilangan salah satu pembalap andalannya, Maverick Vinales.
Vinales memilih untuk memutuskan kontrak yang seharusnya berakhir hingga 2022, tetapi justru sampai 2021 saja.
Hal ini pun membuat tim Yamaha MotoGP harus mencari pembalap penggantinya sebelum musim MotoGP 2022 dimulai.
Tim Yamaha MotoGP sudah memiliki banyak nama sebagai kandidat pengganti Maverick Vinales.
Namun ada satu nama yang justru memilih menolak untuk bergabung dengan tim Yamaha MotoGP. Dialah pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Miguel Oliveira.
Performa Oliveira bersama KTM dalam 2 tahun terakhir memang membuat orang terkagum-kagum.
Tahun lalu bersama tim Tech3 Racing, Oliveira berhasil meraih 2 kemenangan. Sedangkan tahun ini, Oliveira sudah berhasil meraih 1 kemenangan dan 2 kali runner-up.
Hal ini membuat tim Yamaha MotoGP kepincut untuk menggunakan jasanya. Namun Oliveira justru menolaknya.
Olievira tidak mau mengikuti langkah Vinales untuk menghalalkan pemutusan kontrak dan lebih memilih untuk bertahan lalu jadi juara di KTM.
Baca Juga: Johann Zarco Semprot Maverick Vinales Usai Hengkang dari Yamaha, Apa Katanya?
"Bursa pembalap dan kontrak terutama akhir-akhir ini, semakin menunjukkan bahwa kita sudah punya 1 atau 2 kasus di mana jika ada pembalap yang tak mau lanjut atau sebaliknya maka kontrak itu dengan mudah dirusak," ungkap pembalap berusia 26 tahun tersebut seperti dilansir dari Visordown.
"Sekarang, punya kontrak sah sangat penting. Dan aku punya komitmen dengan timku sejak tahun lalu untuk 2 tahun ke depan dan aku tak mau menelan ludahku sendiri," jelasnya.
Ia memang sudah pernah ditawari untuk menggantikan Vinales. Namun ia komitmen dengan kontrak yang ditandatanganinya bersama KTM.
"Tentu situasi Vinales mempengaruhi pembicaraan soal masa depan, aku juga sempat didekati soal ini, tapi seperti yang kubilang aku lebih memilih fokus dengan timku," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Tahan Sakit dan Emosi, Alwi Farhan Tembus Semifinal Indonesia Masters 2026 Lewat Drama Comeback
-
Pecah Telur! Jakarta Livin Mandiri Akhirnya Raih Kemenangan Perdana di Proliga 2026
-
Pertama Kali Masuk Semifinal Indonesia Masters, Jafar/Felisha Ungkap Kuncinya
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: Tim Megawati Hangestri Hadapi Jakarta Popsivo Polwan
-
Servis Mematikan Farhan Halim di Liga Voli Jepang, Pemain Lawan Melongo
-
Jejak Abadi Rudy Hartono hingga Tontowi Ahmad, Legenda Indonesia Isi Museum Bulu Tangkis Dunia BWF
-
Link Live Streaming Indonesia Masters 2026 Hari Ini, Perang Saudara Fajar/Fikri vs Raymond/Joaquin
-
Kelelahan Duel Lima Set, Dinda Ivoliana Dibawa Tim Medis usai Kalahkan JPE
-
Jadwal Indonesia Masters 2026 Hari Ini: Duel Sesama Wakil Garuda Pastikan Satu Tiket Semifinal
-
Lolos ke Perempat Final Indonesia Masters 2026, Kerja Sama Pasangan Baru Apri/Lanny Semakin Matang