Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali menerangkan persiapan untuk jang gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua sudah mencapai 90 persen. Namun, ada beberapa aspek yang mesti diselesaikan lagi.
Adapun PON Papua akan berlangsung mulai 2-15 Oktober 2021. Segala hal terkait kesiapan terus dilakukan agar PON berlangsung lancar.
"Aspek pelaksanaan persiapan prasarana itu sudah hampir selesai. Kira-kira sudah 90 persen lebih," kata Amali saat jumpa pers virtual usai rapat terbatas bersama Presiden Joko Widodo, Selasa (13/7/2021).
"PON sudah sangat dekat, kalau dihitung-hitung sekitar 79 hari lagi. Saya kira ini penting untuk kita mengetahui kesiapan sudah sejauh mana,” ia menambahkan.
Menpora Amali berharap PON Papua bisa sukses, baik dalam hal prestasi maupun pelaksanaannya. Secara umum, progres kesiapan sarana prasarana dan lainnya makin hari kian baik.
“Terima kasih atas kerja sama teman-teman sekalian. Persiapan infrastruktur dilaporkan tidak ada masalah, dan komunikasi PB PON dengan sub-sub yang ada juga sudah bagus,” ungkapnya.
Adapun Ketua Harian PB PON Papua, Yunus Wonda menyebut pihaknya saat ini tengah fokus dalam hal pengiriman barang yang berkaitan dengan PON Papua, seperti halnya perlengkapan pertandingan setiap cabang olahraga.
“Kami sedang kejar target pengiriman barang-barang. Sebagian peralatan misalnya dayung, menembak, biliar, dan lainnya. Beberapa juga sudah ada sampai lokasi venue, ada juga yang sedang proses,” ujat Yunus Wonda.
Sementara itu, Ketua Umum KONI Pusat, Marciano Norman menyampaikan technical delegate direncanakan datang ke Bumi Cenderawasih pada 15 September mendatang. Sedangkan untuk atlet direncanakan mulai akan datang empat hari setelahnya.
Baca Juga: Jokowi Minta Sarana PON Papua Bisa Dimanfaatkan Pasca Gelaran
“Kemudian perlu dilakukan sosialisasi secara terus menerus, dan ini penting serta diikuti dari KONI daerah dengan harapan PON ini menggema sampai ke pelosok Tanah Air. Kami berupaya terus memberi dukungan agar PB PON dapat melaksanakan tugas dengan maksimal,” jelas Marciano.
Berita Terkait
-
Menuju SEA Games 2025: Tim Review Finalisasi Peta Medali Kontingen Indonesia
-
Belanda Lagi, Erick Thohir Jalin Kerja Sama untuk Bangun Pemuda dan Olahraga
-
Target 120 Emas Dinilai Terlalu Tinggi, Erick Thohir Minta Cabor Lebih Jujur
-
KONI Bertekad Tuntaskan Dualisme Cabang Olahraga di Indonesia
-
Indonesia Fokus Jalankan Blueprint Olahraga Nasional usai Disanksi IOC Buntut Tolak Atlet Israel
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Hasil Tenis ITF M15: Rifqi Fitriadi Melaju ke Perempat Final ITF M15 Kuala Lumpur
-
Lengkap Sudah! Ini Susunan pembalap MotoGP 2026, Diogo Moreira Debut di Kelas Utama
-
Indonesia Raih 5 Medali di World Boccia Cup 2025, Gischa Zayana Tampil Gemilang
-
Revans Sukses! Putri KW Lolos Perempat Final Australian Open 2025
-
Alwi Farhan Mantap ke Perempat Final Australian Open 2025 Usai Tumbangkan Wakil India
-
Rekor Baru Stephen Curry: Lewati Carter, Incar Kevin Garnett di Daftar Skor Sepanjang Masa NBA
-
Fabio Quartararo Masih Buta Soal Performa Mesin V4 Yamaha M1 2026
-
Masih Ada BWF World Tour Finals, Jonatan Christie: Pikirannya Harus Direfresh Dulu
-
Tersingkir dari Australia Open 2025, Jonatan Christie Akui Main Jelek dan Tak Berkembang
-
Francesco Bagnaia Dapat Feeling Positif di Valencia, Meski Hasil Musim 2025 Mengecewakan