Suara.com - Balapan di MotoGP Styria 2021 seakan membuka mata Dani Pedrosa terkait perjuangan Valentino Rossi yang terus mengaslap di usia yang tak muda lagi. Dia merasa apa yang dilakukan The Doctor perlu diapresiasi.
Dani Pedrosa, yang telah pensiun pasca MotoGP 2018, kembali mengaspal menggunakan wild card di MotoGP Styria 2021 akhir pekan lalu, Minggu (8/8/2021).
Comeback Pedrosa di kelas premier tak berjalan mulus. Rider Spanyol itu sempat terlibat kecelakaan. Motor KTM miliknya terbakar hingga balapan harus direstart.
Pada akhirnya, Pedrosa yang kini berusia 35 tahun berhasil menuntaskan balapan di posisi ke-10, atau lebih baik tiga posisi dari Valentino Rossi.
Usai balapan, Pedrosa mengaku kagum dengan Valentino Rossi. Dia baru paham bagaimana rasanya membalap di usia tua guna bersaing dengan rider-rider yang jauh lebih muda.
"Saya mengikuti Valentino di FP4 dan itu menyenangkan, lalu dia mengikuti saya. Itu sedikit seperti nostalgia," kata Dani Pedrosa dikutip dari Motosan, Selasa (10/8/2021).
"Saya belum setua dia, karena saya berusia 35 tahun dan dia beberapa tahun lebih tua, tetapi sekarang saya mengerti betapa sulitnya balapan melawan pebalap yang jauh lebih muda."
"Ini membuat saya untuk memberi nilai lebih pada apa yang telah dia [Rossi] lakukan dalam beberapa tahun terakhir, meskipun hasilnya tidak sama seperti sebelumnya," tambahnya.
Valentino Rossi sendiri bakal segera mengikuti jejak Pedrosa. Di usia 42 tahun, The Doctor akhirnya mengumumkan bahwa dirinya akan gantung helm di akhir MotoGP 2021.
Baca Juga: Kesal Disenggol Marc Marquez, Aleix Espargaro Kecewa dengan Race Stewards
"Saya benar-benar memberi apresiasi atas usahanya, karena amat sulit melawan sang waktu," jelas Pedrosa.
Berita Terkait
-
Insiden Crash di MotoGP Styria 2021, Dani Pedrosa Beberkan Kronologinya
-
Geber Pembangunan The Mandalika, Pengembang Janjikan Wisatawan Bakal Nyaman Nonton MotoGP
-
Pembalap Martin dan Mir Berhasil Naik Podium pada MotoGP Styria 2021
-
Dikritik Aleix Espargaro soal Insiden di MotoGP Styria, Marc Marquez Cuma Bilang Begini
-
Cek-cok dengan Espargaro, Rossi Bingung dengan Tingkah Marc Marquez
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Tahan Sakit dan Emosi, Alwi Farhan Tembus Semifinal Indonesia Masters 2026 Lewat Drama Comeback
-
Pecah Telur! Jakarta Livin Mandiri Akhirnya Raih Kemenangan Perdana di Proliga 2026
-
Pertama Kali Masuk Semifinal Indonesia Masters, Jafar/Felisha Ungkap Kuncinya
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: Tim Megawati Hangestri Hadapi Jakarta Popsivo Polwan
-
Servis Mematikan Farhan Halim di Liga Voli Jepang, Pemain Lawan Melongo
-
Jejak Abadi Rudy Hartono hingga Tontowi Ahmad, Legenda Indonesia Isi Museum Bulu Tangkis Dunia BWF
-
Link Live Streaming Indonesia Masters 2026 Hari Ini, Perang Saudara Fajar/Fikri vs Raymond/Joaquin
-
Kelelahan Duel Lima Set, Dinda Ivoliana Dibawa Tim Medis usai Kalahkan JPE
-
Jadwal Indonesia Masters 2026 Hari Ini: Duel Sesama Wakil Garuda Pastikan Satu Tiket Semifinal
-
Lolos ke Perempat Final Indonesia Masters 2026, Kerja Sama Pasangan Baru Apri/Lanny Semakin Matang