Suara.com - Pengurus KONI Kalimantan Barat (Kalbar), Syamsudin Oding berjanji akan memberikan bonus sebesar Rp100 juta bagi atlet cabang olahraga anggar yang bisa meraih medali emas di PON XX Papua 2021.
"Memang, saya janjikan bonus Rp100 juta bagi atlet anggar yang berhasil membawa pulang medali emas ke Kalimantan Barat. Saya tadi juga sudah bicarakan niat ini kepada ketua anggar Kalbar, dan beliau juga mau memberikan bonus jika ada atletnya berhasil meraih medali emas,” kata Syamsudin Oding, seperti dikutip Antara, Jumat.
Menurutnya, pemberian bonus bagi peraih medali anggar tujuannya buat memberikan dorongan dan semangat tambahan bagi atlet yang bakal berlaga. Apalagi saat ini cabang anggar di level nasional tidak bisa dipandang sebelah mata.
Beberapa atlet anggar Kalbar bahkan sudah pernah mewakili Indonesia ke level internasional, salah satunya Verdiana yang saat ini sudah menjadi pelatih. Ia ingin para atlet PON Kalbar yang tengah berjuang mengharumkan nama Kalbar ini prestasinya ke depan bisa melebihi seniornya.
Saat melihat langsung para atlet ini latihan, sehingga dia optimistis bahwa atlet Kalbar bisa meraih medali di PON Papua.
Sementara itu, pelatih Verdiana Rihandini mengaku optimistis para atletnya bisa meraih medali di PON Papua, karena saat ini peluang Kalbar untuk mendapatkan medali potensinya sama dengan daerah lain.
“Tim anggar PON Kalbar miliki peluang yang sama dengan kontingen daerah lain, untuk mendapatkan medali, sebab dua tahun terakhir ini event pertandingan tidak ada, sehingga setiap daerah sama-sama mulai dari awal,” katanya.
Dia menjelaskan, di PON kali ini atlet-atlet anggar senior tidak dibolehkan ikut serta dalam PON. Aturan batas umur maksimal 26 tahun sehingga menguntungkan para atlet muda untuk bersaing merebut medali, dan membuat kontingen Kalbar juga berpeluang besar bisa mendapatkan medali.
Ia menyebutkan, salah satu atlet anggar Kalbar, Mery yang bermain di kategori floret putri miliki peluang untuk dapat medali. Pengalaman dia bertanding di PON lalu, yang mampu menyumbang perunggu, kemudian menyumbang emas di kategori beregu.
"Mery, salah satu atlet kita ini bisa menjadi modal dia bisa tampil lebih baik lagi di PON 2021. Selain Mery, semua atlet anggar Kalbar ini juga miliki peluang sama, sebab senior dipastikan tidak bisa turun,” ujarnya.
KONI Kalbar mengirim sembilan tim anggar yang mengikuti PON kali ini, yakni Mery Ananda, Indah Nur Syafarin, Masyithah, Oktavianus Harry, Rayhan Maulidzar, Yan Ardiyan, Hasma Najuda, Firzanur F, dan M Ridho.
Berita Terkait
-
KONI Isyaratkan PON 2028 Prioritaskan Cabor Olimpiade
-
Kalender Jawa Weton 2 November 2025: Watak Minggu Pon, Rezeki, dan Jodoh Menurut Primbon
-
Kalender Jawa 28 Oktober 2025 Selasa Pon: Mengungkap Sifat dan Peruntungan Weton Lainnya
-
PON Bela Diri Kudus 2025 Rampung, DKI Jakarta Kunci Juara Umum
-
PON Bela Diri 2025 Panen Pujian, Atlet Jateng dan Papua Barat Bersinar
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP