Suara.com - Pebulu tangkis spesialis ganda campuran Malaysia, Goh Liu Ying resmi 'bercerai' dengan partner setianya di atas lapangan, Chan Peng Soon.
Berpasangan selama 13 tahun sebagai ganda campuran Malaysia, Chan Peng Soon / Goh Liu Ying akhirnya berpisah pasca BWF World Tour Finals 2021 di Bali.
Terhenti di semifinal, Chan Peng Soon / Goh Liu Ying sempat berkabar mengenai perpisahan mereka sebelum pulang ke Malaysia.
Lewat tulisan yang diunggah pada akun Facebook pribadi, Chan Peng Soon mengaku tidak mudah berpisah dengan Goh Liu Ying.
Ia pun mengucapkan terima kasih untuk Dewi Bulu Tangkis Malaysia tersebut, juga untuk para penggemar yang selalu memberi dukungan.
"Itu bukan keputusan yang mudah setelah apa yang kita lalui bersama. Kita gagal bersama, kita berhasil bersama," tulis Chan.
"Terima kasih kepada semua orang yang selalu mendukung kami selama 13 tahun kebersamaan kami.
"Terakhir, terima kasih kepada Liu Ying yang berjuang bersama saya dan memberi saya karir bulu tangkis yang berarti." imbuhnya.
Sementara itu, seolah meratapi kepergian Chan Peng Soon, Liu Ying turut menyampaikan rasa terima kasih kepada sang partner. Dia juga menyinggung sedikit terkiat akan seperti apa karier bulu tangkisnya ke depan.
Baca Juga: Dijegal Hoki / Kobayashi, Kevin / Marcus Gagal Juarai BWF World Tour Finals 2021
Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) telah mengumumkan bahwa Gong Liu Ying, yang sebelumnya berstatus pemain profesional, akan kembali ke pelatnas.
Meski demikian, Goh Liu Ying sendiri mengaku tak tahu bakal seperti apa lembar baru kariernya. Di usia yang tak lagi muda, dia belum mengetahui dengan siapa dia akan berpasangan.
"Perjalanan saya sebagai pemain bulu tangkis tidak akan lengkap, tanpa Chan Peng Soon dan terima kasih untuk semuanya," ucap Liu Ying.
"Saya pikir memang setiap orang berhak memilih jalannya sendiri, saya menghormati keputusannya dan dia menghormati keputusan saya."
"Sangat sulit untuk berpisah dengannya, tetapi setiap perjalanan memiliki akhir dan mungkin akhir ini baik untuk kami," imbuhnya.
"Tidak mudah untuk menemukan mitra baru. Kami bukan jenis asosiasi di mana Anda dapat memutuskan untuk mengambil pemain baru sebagai mitra Anda," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Batal Tampil di Kejuaraan Dunia 2021, Jonatan Christie Lakukan Aksi Mulia
-
Bertemu Presiden BWF, NOC Indonesia Kembali Bahas Insiden All England 2021
-
Top 5 Sport: Kevin / Marcus Gagal Juarai BWF World Tour Finals 2021
-
Kelelahan Jadi Faktor Kevin / Marcus Tumbang di Final BWF World Tour Finals
-
BWF World Tour Finals 2021 Ditutup dengan Kemenangan Viktor Axelsen
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Mabruk Arib Dzaky Jadi Pembawa Bendera di Upacara Pembukaan ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: CdM Reda Manthovani Apresiasi Kesiapan Tim Medis Kontingen Indonesia
-
Baru Comeback usai Cedera, Anthony Ginting Tak Pasang Target di Indonesia Masters 2026
-
Anthony Ginting Tandai Comeback dengan Permalukan Wakil Thailand di Indonesia Masters 2026
-
Debut Sensasional! Janice Tjen Tumbangkan Unggulan di Babak Pertama Australian Open 2026
-
Mimpi Masa Kecil Terwujud! Nikolaus Joaquin Tak Sabar Debut di Istora
-
Target Masuk Top 5 Ranking BWF, Jafar/Felisha Berharap Melaju Jauh di Indonesia Masters 2026
-
Jadwal Indonesia Masters 2026: 17 Wakil Tuan Rumah Bertanding di Hari Pertama, Ada Anthony Ginting
-
Daftar Pemain Unggulan yang Absen di Indonesia Masters 2026, Tak Hanya Jonatan Christie
-
Jonatan Christie Batal Berlaga di Indonesia Masters 2026