Suara.com - Solusi pemecahan masalah tak biasa diambil dua politikus negara bagian Amazonas, Brasil. Keduanya memilih ring tinju sebagai arena duel mengatasi perselisihan.
Duel antar politikus yang berselisih soal pengelolaan taman air itu digelar di sebuah gedung olahraga di Borba, Amazonas pada Minggu (12/12/2021).
Pertarungan tinju itu mempertemukan Walikota Borba, Simao Peixoto dan mantan anggota dewan Erineu da Silva atau akrab disapa Mirico.
Berawal dari taman air di dekat Sungai Madeira yang tak terawat, Mirico marah dan menghina sang walikota dengan melontarkan kata kasar.
Tak berhenti disitu, seolah menerima tantangan dari Mirico, Peixoto mengaku siap menghajar Mirico di atas ring tinju.
"Saya bukan petarung jalanan. Saya adalah wali kota Broba," tulis Peixoto di akun Facebook-nya pada November lalu sebagaimana dikutip The Guardian.
"Namun jika dia (Mirico) benar-benar ingin berkelahi, saya siap bertarung. Saya sampai kapan pun adalah seorang pemenang." imbuhnya.
Menariknya lagi, menurut laporan BNC Amazonas pertandingan tersebut disiarkan secara langsung oleh pihak Peixoto yang membawa serta rombongannya.
Duel berlangsung sengit, Peixoto sempat unggul di ronde pertama dan membuat Mirico sampai tersungkur di atas ring.
Baca Juga: Tinju ' Si Leher Beton' Mike Tyson Pernah Membuat Muhammad Ali Ketakutan
Namun tiga Ronde setelahnya Mirico yang sudah berusia 45 tahun berhasil membalikkan keadaan hingga membuat Peixoto nyaris tak bisa berjalan lagi.
Meski babak belur dihajar Mirico, Peixoto justru keluar sebagai pemenang tinju tersebut setelah unggul poin.
Meski sempat berbalas cacian dan membuat para penonton tersulut emosinya, kedua politikus Brasil ini saling berpelukan usai pertandingan selesai.
Kontributor: Eko Isdiyanto.
Berita Terkait
-
Tinju Dunia: Canelo Ingin Lawan Usyk di Kelas Penjelajah, Promotor Beri Wejangan
-
Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Siap Hadapi Canelo di Kelas Penjelajah, tapi...
-
Promotor Tinju di Bali Zaenal Tayib Divonis Penjara 3 Tahun 6 Bulan, Ini Kasusnya
-
Tinju Dunia: Juara WBO Kelas Welter Terence Crawford Menang TKO atas Shawn Porter
-
Atlet Tinju hingga Aktor Utma, Ini Perjalanan Karier Ahn Bo Hyun
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Indonesia Masters 2026: Raymond/Joaquin Kalah di Final, Gelar Ganda Putra Jatuh ke Malaysia
-
Kata-kata Alwi Farhan Usai Akhiri Puasa Gelar Tunggal Putra Indonesia Masters 2026
-
Alwi Farhan Juara Indonesia Masters 2026, Putus Puasa Gelar Tunggal Putra di Istora
-
Hasil dan Klasemen Terbaru Proliga 2026 Usai Jakarta Livin Mandiri Tekuk Popsivo Polwan 3-1
-
Jadwal dan Link Streaming Proliga 2026 Hari Ini Minggu 25 Januari 2026: LavAni vs Samator
-
Jadwal dan Link Live Streaming Final Indonesia Masters 2026 Sore Ini
-
ASEAN Para Games 2025: Indonesia Sudah Dapatkan 102 Emas, Masih Akan Bertambah Lagi
-
Hasil Proliga 2026 Putra: Juara Bertahan Kembali Tersungkur, Garuda Jaya Menang Dramatis 3-2
-
Kontingen Indonesia Soroti Adanya Pelanggaran Regulasi di ASEAN Para Games 2025
-
Target 5 Emas Terpenuhi, Indonesia Bidik Juara Umum Para Bulu Tangkis di ASEAN Para Games 2025