Suara.com - Timnas Bulutangkis Putri Indonesia mengukir sejarah dengan menjuarai Kejuaraan Bulutangkis Asia Beregu (BATC) untuk pertama kalinya. Tim beregu putri Indonesia menjuarai BATC 2022 yang berlangsung di Selangor, Malaysia.
Pencapaian bersejarah ini dihasilkan setelah tim putri menundukkan tim Korea Selatan dengan skor 3-1, Minggu (20/2/2022), dengan skor penentu dicetak oleh ganda Nita Violina Marwah / Lanny Tria Mayasari saat keduanya mengalahkan Kim Min Ji / Park Min Jeong 23-21, 21-11 dalam durasi 34 menit.
"Bangga dan sangat melegakan saya bisa tampil baik bersama Lanny dan mempersembahkan kemenangan serta mengantarkan Indonesia juara," ujar Nita dalam rilis resmi PBSI, Minggu.
Kegembiraan Timnas Indonesia semakin lengkap saat bendera Merah Putih pun ikut dikibarkan pada tiang tertinggi, diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya yang ikut berkumandang di dalam arena Setia City Convention Centre.
Selain Nita / Lany yang menjadi partai penentu, dua angka kemenangan lain dipersembahkan oleh pebulutangkis tunggal putri; Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani.
Gregoria juga tak ketinggalan meluapkan kegembiraannya, karena tim yang dikapteninya bisa mengukir sejarah baru bagi bulutangkis Indonesia, yaitu pertama kali lolos ke final dan tampil sebagai juara beregu Asia.
"Saya bangga dan bersyukur Puji Tuhan bisa membawa tim putri Indonesia juara. Ini berkat kebersamaan dan kekompakan tim. Semua pemain tampil hebat dan penuh semangat," ujar Gregoria.
Pelatih ganda putri, Prasetyo Restu Basuki juga mengaku lega dan bersyukur anak didiknya bisa tampil optimal di final.
"Semua sudah berjuang hebat hingga jadi juara," ucapnya singkat.
Baca Juga: Bungkam Singapura 3-2, Tim Putra Indonesia Susul Tim Putri ke Final BATC 2022
Berikut hasil babak final BATC 2022 Indonesia vs Korea Selatan (3-1):
Gregoria Mariska Tunjung vs Sim Yu Jin 21-9, 22-10
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Baek Ha Na/Seong Seung Yeon 15-21, 21-14, 14-21.
Putri Kusuma Wardani vs Lee Se Yeon 21-10, 21-18.
Nita Violina Marwah/Lanny Tria Mayasari vs Kim Min Ji/Park Min Jeong 23-21, 21-11,
Stephanie Widjaja vs Lee Seo Jin (tidak dimainkan).
Berita Terkait
-
Gagal di Badminton Asia Team Championship (BATC) 2024, PBSI Bilang Begini!
-
Indonesia Gagal Juara di BATC 2024, PBSI: Tetap Ajang yang Penting buat Atlet Pelapis dan Pemain Muda
-
BATC 2024: Putri KW Tak Berdaya Hadapi Supanida Katethong di Semifinal
-
BATC 2024: Bagas / Fikri dan Leo / Daniel Melenggang ke Semifinal
-
Hasil BATC 2024: Terhenti di Perempat Final, Chico Aura Kandas di Tangan Hong Yang Weng
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta
-
Pemain NBA Didenda Rp417 juta karena Ngomong Kasar di Siaran TV
-
Perjalanan Manis Janice Tjen di 2025: Tembus 50 Besar Dunia dan Rajai SEA Games
-
Naoya 'The Monster' Inoue Pertahankan Gelar, Ini Daftar Lengkap Juara Dunia WBC Terbaru
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
BWF Resmi Beri 'Protected Ranking' untuk Gregoria Mariska Tunjung