Suara.com - Langkah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di ajang Malaysia Masters 2022 harus terhenti di babak perempat final setelah dijegal oleh ganda putri tuan rumah, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan, Jumat.
Sempat bermain meyakinkan di awal pertandingan, sayangnya aksi mereka kalah konsisten dari lawan sehingga harus puas dengan catatan skor 18-21, 17-21.
"Apapun hasilnya hari ini kami sudah memberikan yang kami bisa. Tapi memang harus disadari mereka lebih on hari ini, dari awal mereka sudah sangat siap. Dari pikiran dan badannya sudah siap. Tapi tadi kami mau terus memaksa dengan semua yang kami punya, kepercayaan diri yang ada," kata Apri dalam informasi resmi PP PBSI di Jakarta.
Kekalahan Apri/Fadia hari ini juga tak lepas dari banyaknya error dan kesalahan pengembalian yang sangat merugikan. Sempat unggul memimpin, juara Malaysia Open 2022 ini justru kurang siap pada akhir gim.
"Saya belajar konsistensi di sini, konsisten poin per poin, pertandingan per pertandingan. Bagaimana mengatur pikirannya. Tidak mudah menjalani dua turnamen beruntun seperti ini. Kalau tenaga mungkin masih ada," imbuh Fadia.
Menjalani empat turnamen secara beruntun sejak Indonesia Masters awal bulan Juni, diakui Apri/Fadia telah berpengaruh pada kebugaran mereka yang semakin menurun.
Akibatnya, kualitas serangan mereka tidak sesegar turnamen-turnamen sebelumnya sehingga sulit mengimbangi lawan yang punya keunggulan tenaga.
"Hari ini kami merasa memang tidak tampil prima, kualitas pukulannya sudah menurun dan tidak konsisten. Itu yang membuat kami sempat mendapat poin lalu hilang, begitu lagi berulang," ucap Apri.
Kalah di perempat final membuat Apri/Fadia memiliki waktu lebih panjang untuk mengembalikan kondisi sebelum kembali bertarung di ajang Singapore Open pekan depan. Setelah ini, mereka akan fokus untuk pemulihan fisik dan mental, ungkapnya.
Baca Juga: Bungkam Lu/ Yang, Hendra/ Ahsan Melaju ke Semifinal Malaysia Masters 2022
Pada perempat final, Indonesia menempatkan sebanyak tujuh wakilnya, termasuk persaingan rekan senegara antara Chico Aura Dwi Wardoyo dan Anthony Sinisuka Ginting.
Setelah kekalahan Ginting di tangan rekan senegara, serta terhentinya Apri/Fadia, kini Skuad Merah Putih menyisakan lima wakilnya di babak semifinal, yaitu:
Tunggal putra
Chico Aura Dwi Wardoyo
Tunggal putri
Gregoria Mariska Tunjung
Ganda putra
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
Ganda campuran
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Berita Terkait
-
3 Ganda Putri Indonesia Rontok di 16 Besar Hong Kong Open 2025
-
Indonesia Turunkan 12 Wakil di Hong Kong Open 2025, Fajar/Rian Mundur
-
Comeback Apriyani/Fadia di Hong Kong Open 2025: Duet Andalan Indonesia Siap Unjuk Gigi Lagi
-
5 Fakta Brutal Bripda Alvian: Polisi Pembunuh Putri Apriyani, Dipecat dan Terancam Hukuman Mati
-
Siapa Bripda Alvian? Anggota Polisi yang Tega Bunuh Kekasih dengan Keji
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
Rahasia Alex Marquez Raih Hasil Sempurna di MotoGP Malaysia, Akui Ubah Strategi
-
PON Bela Diri Kudus 2025 Rampung, DKI Jakarta Kunci Juara Umum
-
Race Sepang Belum Start, Alex Marquez Sudah Kunci Runner-up MotoGP 2025, Kok Bisa?
-
McLaren Menggila di Kualifikasi: Norris Start Terdepan di F1 GP Meksiko 2025
-
Jadwal Final French Open 2025 Hari Ini: Fajar/Fikri Hadapi Nomor 1 Dunia
-
Prahdiska Jumpa Mohammad Zaki, Tunggal Putra Pastikan Satu Tiket Final Indonesia Masters II 2025
-
Indonesia Disanksi IOC? Menpora Erick Thohir: Bukan Dilarang Cuma...
-
Juarai All Around Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025, Angelina Melnikova Sempat Ingin Pensiun
-
French Open 2025: Sabar/Reza ke Perempat Final usai Atasi Rekan Senegara
-
French Open 2025: Jafar/Felisha Gagal Revans Wakil Thailand, Janji Bangkit Lebih Kuat