Suara.com - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie harus tersingkir di babak kedua Japan Open 2022. Langkahnya dikandaskan wakil tuan rumah, Kenta Nishimoto, Kamis (1/9/2022).
Dalam pertandingan babak kedua atau 16 besar di Maruzen Intec Arena Osaka, Jepang itu, Jonatan Christie sejatinya mengawali laga dengan sangat baik sebelum kalah dari peringkat 21 dunia dengan skor 21-15, 13-21, 18-21.
Di gim pertama, Jonatan Christie mendapatkan perlawanan sengit dari Kenta Nishimoto. Kedua tunggal putra saling bergantian unggul sebelum wakil Indonesia mengunci interval 11-9.
Pasca jeda, Jonatan terlihat mulai mampu menguasai jalannya pertandingan. Dia terus menjaga keunggulan sebelum mengunci gim pertama dengan skor meyakinkan 21-15.
Namun di gim kedua, Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie, seperti kehilangan kontrol. Dia terus tertekan bahkan sempat tertinggal jauh 7-12, sebelum akhirnya kalah 13-21 dan memaksa laga berlanjut hingga rubber game.
Di gim ketiga atau penentuan, pertandingan kembali berlangsung sengit. Jonatan sempat unggul 3-1 sebelum beralik tertinggal 3-6 setelah kehilangan lima poin beruntun.
Meski dalam tekanan, Jojo nyatanya berhasil membalikan keadaan untuk mengunci interval 11-10, tetapi kembali tertinggal saat laga memasuki poin-poin kritis, 15-16.
Di momen krusial itu, kedua tunggal putra saling bergantian unggul sebelum Kenta Nishimoto tampil lebih baik untuk mengunci kemenangan dengan skor 21-18.
Ini merupakan kekalahan keenam yang diderita Jonatan Christie dari Kenta Nishimoto dalam 13 pertemuan terakhir. Secara keseluruhan, juara Asian Games 2018 itu masih unggul agregat 7-6 dari wakil Jepang tersebut.
Baca Juga: Kejutan! Chico Wardoyo Permalukan Ranking 2 Dunia di Japan Open 2022
Hasil ini membuat sektor tunggal putra Indonesia tinggal menyisakan satu wakil yakni Chico Aura Dwi Wardoyo yang akan menghadapi Rasmus Gemke dari Denmark pada laga babak kedua hari ini.
Sebelum Jonatan, satu wakil Indonesia yakni Anthony Sinisuka Ginting sudah lebih dulu tersingkir di babak pertama setelah memilih mundur sebelum laga karena mengalami cedera punggung bagian bawah yang dibekapnya sejak Kejuaraan Dunia 2022 pekan lalu.
Tag
Berita Terkait
-
Jadwal dan Link Live Streaming Japan Open 2022: Jonatan Christie hingga Fajar/Rian Berjuang di Babak Kedua
-
Rekap Japan Open 2022: Tujuh Wakil Indonesia Menang di Hari Kedua
-
Tumbang dari Chico Wardoyo di Japan Open 2022, Kento Momota Akui Kekalahannya
-
Chico Wardoyo Tumbangkan Kento Momota, BWF: Kegembiraan Terpancar di Wajahnya
-
Hasil Japan Open 2022: Jinakkan Wakil Belanda, Febriana/Amalia ke Babak Kedua
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Ginting dan Jafar/Felisha Absen di Thailand Masters 2026, Indonesia Tetap Turunkan Kekuatan Penuh
-
Apparel Timnas Indonesia Lebarkan Sayap Gandeng VR46 Tiga Tahun
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
Tiga Kunci Keberhasilan Para Judo Indonesia Sikat Semua Emas di ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: Rebut Tujuh Emas, Jendi Pangabean Buktikan Konsistensi dan Dukungan Keluarga
-
Terkesima, BWF Puji Antusias Penonton di Indonesia Masters 2026
-
Regenerasi Terlihat, PBSI Bangga dengan Performa Pemain Muda di Indonesia Masters 2026
-
Alwi Farhan Bidik Level Elite Dunia usai Sabet Gelar Indonesia Masters 2026
-
Sapu Bersih Putaran Pertama, LavAni Kunci Gelar Juara Paruh Musim Proliga 2026
-
Perkasa, Pelita Jaya Belum Terkalahkan di IBL 2026