Suara.com - Pemanjat Indonesia Kiromal Katibin dan Veddriq Leonardo makin dekat menuju gelar juara umum kategori speed putra Piala Dunia Panjat Tebing 2022 saat tampil dalam kejuaraan Seri Jakarta di Lot 16-17 SCBD, 24-26 September.
Katibin, yang menjadi juara Seri Salt Lake City, merupakan pemegang rekor dunia saat ini dengan catatan waktu 5,009 detik yang dibukukan pada babak kualifikasi Piala Dunia Seri Prancis di Chamonix, Juli lalu.
Sementara Veddriq sedang mengincar hattrick podium utama di Jakarta nanti untuk melengkapi kemenangan sebelumnya yang didapat di Seoul, Korea Selatan, dan Salt Lake City, Amerika Serikat awal tahun ini.
Baik Katibin maupun Veddriq berpeluang memenangi gelar juara umum kategori speed Piala Dunia musim 2022 di Jakarta, yang bakal menjadi seri penutup rangkaian Piala Dunia Panjat Tebing 2022 untuk kategori speed.
Berdasarkan catatan Federasi Panjat Tebing Internasional (IFSC), kedua atlet Indonesia itu menduduki posisi pertama dan kedua klasemen sementara Piala Dunia 2022 nomor speed.
Veddriq, yang menjadi juara umum speed putra edisi tahun lalu, berada di puncak klasemen sementara dengan koleksi 3910 poin, diikuti Katibin di posisi kedua dengan 3275 poin.
Apabila Veddriq atau Katibin bisa menjadi yang tercepat dalam kejuaraan di Jakarta nanti maka salah satu di antara mereka akan mendapat tambahan 1000 poin dan memastikan gelar juara umum Piala Dunia 2022 speed putra.
Peluang Veddriq dan Katibin untuk menjadi juara umum hanya bisa dijegal apabila wakil Spanyol Erik Noya Cardona menjadi juara di Seri Jakarta nanti.
Kedua pemanjat tersebut kompak sama-sama mengungkapkan ambisinya untuk kembali memecahkan rekor dunia saat beraksi di SCBD nanti.
Baca Juga: Top 5 Sport: Jadwal MotoGP Jepang 2022, Bagnaia dan Quartararo Lanjutkan Persaingan
“Targetnya pertama untuk bisa memecahkan rekor lagi di angka 4 detik," kata Katibin seperti dimuat ANTARA.
“Kalau saya pribadi ingin mengamankan peringkat satu dunia untuk speed putra dan memecahkan rekor karena dulu saya pernah memecahkan rekor di tahun 2021 seri pertamanya di waktu 5,20 detik dan saya optimis insyaallah bisa di Tanah Air ini," balas Veddriq.
Dari 13 seri Piala Dunia Panjat Tebing 2022, hanya tujuh yang mempertandingkan kategori speed, yakni Seoul, dua seri di Salt Lake City, Villars, Chamonix, Edinburgh, dan seri penutup di Jakarta.
Dari tujuh seri tersebut, Indonesia merebut tiga podium teratas di Seoul melalui Veddriq, serta dua gelar di Salt Lake City yang secara bergantian diraih oleh Kiromal dan Veddriq.
Babak kualifikasi nomor speed di Jakarta akan berlangsung pada Sabtu (24/9/2022) mulai pukul 14.00 WIB, dilanjutkan dengan babak final pada 19.30 WIB.
Berita Terkait
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Debut Sensasional Bocah 15 Tahun! Ardana Cikal Bidik Olimpiade usai Sabet Emas SEA Games
-
Latihan Sering Terendah, Ardana Cikal Tak Menyangka Sabet Emas SEA Games 2025
-
Borong Prestasi di SEA Games 2025, Panjat Tebing dan Bulu Tangkis Jadi Juara Umum
-
Ukir Sejarah! Veddriq Leonardo Dinobatkan sebagai The World Games Athlete of the Year 2024
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP