Suara.com - Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) terus mempersiapkan para pemain muda sebagai upaya regenerasi dan membangun kekuatan tim nasional bola basket Indonesia di masa mendatang.
Perbasi saat ini memiliki setidaknya 75 pemain muda, dengan 20 di antaranya telah dipanggil masuk training center (TC) di GBK Arena, Jakarta sejak 12 September lalu.
Federasi juga telah memanggil 50 pemain hasil seleksi nasional di 10 provinsi yang dilakukan Perbasi sejak 9 Agustus hingga 6 September.
Sebanyak 13 pemain muda di antaranya merupakan pemain klub peserta Liga Bola Basket Indonesia (IBL) serta peserta Seleksi Nasional Indonesia Patriots. Mereka juga sudah mulai berlatih secara terpisah di GBK Arena sejak 18 September.
Pelatih tim nasional Indonesia Milos Pejic mengatakan bahwa para pemain tersebut dipersiapkan untuk memperkuat timnas kelompok umur U-18, timnas elite muda Indonesia Patriots, hingga timnas senior. Menurut dia, para pemain muda itu memiliki kualitas yang cukup mumpuni tapi masih perlu jam terbang.
“Kami melakukan seleksi untuk pemain muda. Kami mencari pemain terbaik dari seluruh Indonesia untuk membentuk tim U-18, tim Indonesia Patriots, dan timnas senior,” ujar Pejic dikutip laman resmi Perbasi, Senin.
“Ini pekerjaan yang tidak mudah. Namun saya senang dengan ini. Kami melihat organisasi permainan bagus, fisik, dan penampilan mereka juga bagus. Mereka telah siap bekerja keras untuk ini," kata Pejic menambahkan.
Manajer timnas bola basket putra Indonesia Jeremy Imanuel Santoso menambahkan proses yang dilakukan kali ini baru hanya tahapan awal dalam pembentukan timnas.
"Ini persiapan awal. Pemain muda ini kami persiapkan untuk regenerasi,” ujarnya.
Baca Juga: Surabaya Jadi Tuan Rumah Final SEA Women Basketball League 2022
Tahap pertama TC akan berlangsung sampai Desember nanti. Namun untuk kepentingan program timnas, Perbasi akan kembali melakukan seleksi. Dari 20 pemain yang tengah mengikuti TC di Jakarta hanya akan ada 15 pemain yang dipilih untuk mengikuti pelatihan di Las Vegas.
“Untuk pengerucutan 15 nama ini akan dilakukan tanggal 29 September. Kami akan berangkat ke Las Vegas setelah pengurusan visa selesai," ucap dia. (ANTARA)
Berita Terkait
-
FIBA Tetapkan Dame Diagne sebagai Pemain Lokal di IBL, Boleh Perkuat Timnas Basket Indonesia
-
Makna Natal Abraham Damar: Refleksi Perjuangan Berdarah-darah Demi Perunggu SEA Games 2025
-
Hancurkan Vietnam, Timnas Basket Indonesia Dipastikan Lolos ke Semifinal SEA Games 2025
-
Pertandingan Sengit, Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Thailand di SEA Games 2025
-
Kapten Timnas Basket Indonesia Sudah Tak Sabar Bertanding di SEA Games 2025
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak