Suara.com - Petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi berhasil melaju ke babak ketiga atau mengamankan tempat di 16 besar besar ganda turnamen major Australian Open 2023 di Melbourne Park, Melbourne, Jumat (20/1/2023).
Aldila, yang berpasangan dengan petenis Jepang Miyu Kato, mengalahkan pasangan petenis Kolombia Camila Osorio dan petenis Ceko Marie Bouzkova dengan melewati tiga set yang panjang untuk memenangi pertandingan 6-3, 6-7, 6-3.
Aldila/Kato melalui set pertama dengan mudah. Namun, hal itu tidak terjadi di set kedua. Duet Indonesia - Jepang itu tertinggal pada posisi 3-5 dari Bouzkova/Osorio.
Tak ingin menyerah begitu saja, Aldila/Kato berhasil menahan Bouzkova/Osorio hingga kedudukan 6-6. Namun, pukulan Aldila yang menyangkut di net memaksa dia dan rekannya untuk memainkan set penentu.
Pada set ketiga, Bouzkova/Osorio lebih dulu memimpin dengan mengambil gim pertama. Aldila/Kato berhasil menyamakan kedudukan 1-1 tetapi perjalanan kedua untuk menyelesaikan pertandingan tidak berjalan mulus ketika Bouzkova/Osorio menahan untuk mengejar ketertinggalan dengan 3-5.
Pukulan Aldila yang tak mampu dikembalikan dengan baik oleh Osorio akhirnya menutup pertandingan dengan kemenangan di tangan unggulan ke-16 tersebut.
Berhasil melangkah ke babak ketiga atau masuk 16 besar Grand Slam merupakan hasil terbaik Aldila sejauh ini dalam berlaga di turnamen major.
Pada 2022, Aldila mengikuti empat turnamen Grand Slam untuk nomor ganda. Terhenti pada babak pertama Australian Open, Aldila melangkah hingga babak kedua di Rolland Garros.
Selanjutnya, di Wimbledon dia terhenti pada babak pertama. Namun, Aldila memiliki catatan lebih baik pada US Open Aldia dengan melangkah hingga babak kedua. (ANTARA)
Baca Juga: Australian Open 2023: Juara Bertahan Rafael Nadal Tersingkir di Putaran Kedua
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Marco Bezzecchi Gila! Menyalip di Lap Terakhir, Hancurkan Dominasi Ducati di Mandalika
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Mandiri Looping for Life Edukasi 1.000 Siswa Mandalika dan Perkuat UMKM di MotoGP 2025
-
Kualifikasi MotoGP Indonesia: Marco Bezzecchi Lampaui Rekor Catatan Waktu Tercepat Jorge Martin
-
Marco Bezzecchi Segel Pole Position MotoGP Indonesia, Marc Marquez Tercecer
-
Jadwal dan Link Live Streaming MotoGP Mandalika 2025, Nonton di Sini
-
Final Trial Game Dirt 2025 Bandung: Duel Hidup-Mati M. Zidane vs Asep Lukman
-
Ajak Generasi Muda Cintai Alam, Rock Climbing Festival 2025 Digelar
-
Segera Bergulir! Ribuan Atlet Siap Adu Gengsi di PON Bela Diri 2025 Kudus
-
MotoGP Indonesia: Luca Marini Tercepat di Sesi Latihan Bebas 1, Francesco Bagnaia Tercecer