Suara.com - Tim balap Mooney VR46 telah mengonfirmasi bahwa pebalapnya, Luca Marini, mengalami cedera tulang pergelangan tangan kanan dalam insiden yang melibatkan Alex Marquez (Gresini Racing) di MotoGP Prancis.
"Akibat kecelakaan di GP Prancis, Luca Marini minggu ini menjalani pemeriksaan medis lanjutan dengan Prof. Luigi Tarallo, dimana mereka menemukan adanya cedera pada tulang trapezium pergelangan tangan kanannya," kata tim balap tersebut, dikutip dari laman resmi MotoGP, Rabu.
Namun, tim memastikan cedera itu tidak akan menghalangi Marini untuk berkompetisi pada MotoGP Italia, yang akan digelar di Sirkuit Mugello, 9-11 Juni mendatang.
"Prof. Luigi Tarallo akan memantau cedera yang tidak akan menghalangi Luca untuk ambil bagian dari GP Italia," ujarnya.
Sebelumnya, Marini terlibat kontak dengan Alex Marquez saat berebut posisi di MotoGP Prancis yang digelar di Sirkuit Le Mans. Sesaat sebelum kecelakaan itu terjadi, Marini disebut sempat mengalami masalah saat berbelok, dan membuat motornya yang ia kendarai tidak stabil.
Marini pun berusaha untuk menjaga motornya tetap seimbang pada kondisi tersebut.
Namun, saat motornya sudah mulai terkendali, Alex Marquez tiba-tiba muncul dari belakang dengan kencang, dan menabrak Marini dari sebelah kanan.
"Ketika saya sudah sudah bisa menyeimbangkan motor, saya menerima hantaman keras dari belakang, dan (dengan cepat) saya sudah tersungkur di tanah. Saya merasa takut saat saya sadar (saya) telah terjatuh. Ketika saya berada di tanah, saya menutup mata dan saya berharap tak ada motor lain yang menyambar saya dari belakang," ujarnya.
Tak lama setelah crash terjadi, Marini langsung dibawa untuk pemeriksaan medis pertama dan saat itu menunjukkan bahwa ia berada di kondisi yang tidak parah.
Baca Juga: LeBron James Pertimbangkan Pensiun Usai Lakers Kalah di Final Wilayah Barat NBA
Meski demikian, Marini menilai semua yang terjadi adalah murni kecelakaan, sehingga ia tidak mau menyalahkan adik dari Marc Marquez tersebut.
"(Saat itu) Sulit bagi Alex untuk melihat saya. Saya pikir itu hanyalah momen yang tidak menguntungkan bagi kami, tapi untungnya tidak ada yang terluka," kata Marini. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Dean James Cetak Rekor di Liga Europa, Satu-satunya Pemain Indonesia yang Bisa
-
Musim Hujan Tiba Lebih Awal, BMKG Ungkap Transisi Musim Indonesia Oktober 2025-2026
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
Terkini
-
Marquez vs Rossi: Gelar Seimbang, Era Baru Telah Tiba! Siapa Raja MotoGP Sesungguhnya?
-
Campus League Diluncurkan, Futsal Jadi Cabor Perdana yang Dipertandingkan
-
MotoGP Mandalika Diproyeksi Bawa Dampak Ekonomi Rp4,8 Triliun
-
Timnas Basket Indonesia Pangkas Skuad: 6 Pemain Dicoret!
-
KOI akan Sanksi Atlet Bulu Tangkis yang Terbukti Terlibat Pengaturan Skor
-
IMI: MotoGP Mandalika 2025 Bawa Dampak Nyata Bagi UMKM dan Sport Tourism
-
7 Pebulu Tangkis Indonesia Diduga Terlibat Pengaturan Skor: PBSI Belum Tahu, PB Djarum Akui
-
Valentino Rossi Jumpa Ketua Umum PSSI di Jakarta, untuk Apa?
-
ITDC Klaim Tiket MotoGP Mandalika 2025 Terjual 87 Persen
-
Antusiasme Penonton IHR Cup II 2025 Payakumbuh: Pecahkan Rekor, Tembus 50 Ribu Pengunjung