Suara.com - Turnamen bulu tangkis China Open 2023 tengah bergulir. Hadiah kejuaran turnamen BWF level 1000 tersebut fantastis.
China Open 2023 digelar 5-10 September 2023 di Changzhou Olympic Sports Centre Xincheng Gymnasium. China.
Turnamen ini banyak ditunggu para pebulu tangkis top dunia, karena menghadirkan hadiah yang besar bagi para juara.
Sejak 1986 status China Open digelar, statusnya meningkat pada 2007 dengan predikat super series sebelum kembali ke level 1000 pada 2018 lalu.
Selain hadiah yang besar, China Open juga memberi poin melimpah bagi para pemain yang berhasil menyentuh babak tertentu dan juara.
Perihal hadiah, China Open 2023 memberikan total hadiah yang sebelumnya 1,25 juta dolar AS menjadi 2 juta dolar AS atau setara Rp30,5 miliar.
Di ajang ini Indonesia sudah mengoleksi 22 gelar sejak berkiprah mulai 1986, meski begitu masih ada kutukan melanda skuad Garuda.
Yakni tunggal putri yang masih belum pernah merengkuh gelar juara di China Open, kesempatan itu kini kembali didapat.
Indonesia mengirim skuad penuh, dengan para pebulu tangkis langganan juara di turnamen yang sama dengan level berbeda.
Baca Juga: China Open 2023: Sukses Baca Strategi Unggulan India, Bagas / Fikri Melenggang ke 16 Besar
Nomor tunggal putra ada Chico Aura Dwi Wardoyo, Jonatan Christie, dan Anthony Sinisuka Ginting.
Sementara untuk tunggal putri diisi Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani, keduanya mengemban misi besar mematahkan kutukan.
Di nomor ganda putra ada lima pasangan, terdiri dari Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Kemudian Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, dan Pramudya Kusuma Wardana/Yeremia Rambitan.
Tiga wakil mengisi nomor ganda putri, di antaranya Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.
Lalu di nomor ganda campuran, empat wakil Indonesia akan bertarung memperebutkan prestasi terbaik di ajang ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Jadwal dan Link Streaming Proliga 2026 Hari Ini Minggu 25 Januari 2026: LavAni vs Samator
-
Jadwal dan Link Live Streaming Final Indonesia Masters 2026 Sore Ini
-
ASEAN Para Games 2025: Indonesia Sudah Dapatkan 102 Emas, Masih Akan Bertambah Lagi
-
Hasil Proliga 2026 Putra: Juara Bertahan Kembali Tersungkur, Garuda Jaya Menang Dramatis 3-2
-
Kontingen Indonesia Soroti Adanya Pelanggaran Regulasi di ASEAN Para Games 2025
-
Target 5 Emas Terpenuhi, Indonesia Bidik Juara Umum Para Bulu Tangkis di ASEAN Para Games 2025
-
Proliga 2026 Putri Memanas! Berikut Klasemen dan Daftar Top SKor Terbaru
-
Arah Angin Gagalkan Langkah Jafar/Felisha ke Final Indonesia Masters 2026
-
Kisah Inspiratif Eliana: Dari Buruh Cuci Kini Raih Emas ASEAN Para Games 2025
-
UPDATE ASEAN Para Games 2025: Indonesia di Peringkat Kedua, Debutan Jadi Sumber Kejutan Medali