Suara.com - Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) mengemukakan sprinter Lalu Muhammad Zohri tengah menjalani persiapan menghadapi kualifikasi Olimpiade Paris 2024 melalui kejuaraan lari Tokyo Open.
"Zohri akan bertanding lagi di Tokyo pada 19 Mei untuk mengejar tiket ke Olimpiade Paris," kata Sekjen Pengurus Besar PASI Tigor Tanjung kepada ANTARA melalui saluran telepon di Jakarta, Senin (13/5/2024).
Zohri baru saja mengikuti kejuaraan 11th Kinami Michitaka Memorial Athletics Meet di Osaka, Jepang. Sprinter andalan Indonesia ini belum mencapai target waktu di bawah 10 detik sehingga bertanding lagi pada Tokyo Open.
BACA JUGA: PSSI Upayakan 3 Pemain Naturalisasi Ini Perkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Sebelum mengikuti kualifikasi, Zohri telah menjalani latihan intensif di Phoenix, Amerika Serikat. Dalam sesi uji coba itu, Zohri mencatat waktu 10,39 detik.
Zohri harus mencatat waktu di bawah 10 detik untuk memastikan tiket Olimpiade Paris 2024.
Sebelumnya, Tigor mengatakan Zohri dan pelari maraton Odekta Elvina Naibaho masih berjuang melalui kejuaraan kualifikasi menuju Olimpiade Paris.
Kedua atlet, kata dia, tidak mengandalkan wildcard Olimpiade Paris melainkan berjuang melalui jalur kualifikasi.
"Wildcard diberikan untuk negara yang atletnya tidak lolos kualifikasi," kata dia.
Baca Juga: Prediksi Daftar Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Full Pemain Lokal BRI Liga 1
Tigor meminta dukungan berbagai pihak agar Odekta dan Zohri encapai hasil terbaik menuju Olimpiade Paris.
Komite Olimpiade Indonesia (KOI) melaporkan hingga saat ini, sudah 20 atlet dari sembilan cabang olahraga berhasil meraih tiket ke Olimpiade Paris 2024.
Mereka adalah dua atlet dari panahan, Fathur Gustafian dari menembak, Rifda Irfanaluthfi dari senam artistik, Rio Waida dari selancar ombak, Rahmad Adi Mulyono dan Desak Made Rita Kusuma Dewi dari panjat tebing.
Dua atlet angkat besi, Eko Yuli Irawan (61kg) dan Rizky Juniansyah (73kg), Memo dari rowing, Bernard van Aert dari cabang balap sepeda.
Terbaru, BWF mengeluarkan pernyataan atlet lolos Olimpiade Paris pada Jumat pekan lalu.
Indonesia diwakili sembilan atlet, yakni Jonatan Christie dan Anthony Sinisuk Ginting dari tunggal putra, Gregoria Mariska Tunjung tunggal putri, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dari ganda putra, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dari ganda putri, dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dari ganda campuran.
Berita Terkait
-
3 Insiden yang Rugikan Timnas Indonesia U-23 saat Kalah dari Guinea, Shin Tae-yong Sampai Ngamuk
-
3 Hal yang Bisa Dipelajari dari Kegagalan Timnas Indonesia Kalah dari Guinea, Penuh Drama Hingga Salahkan Faktor X
-
Rangkuman Perjalanan Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, Gagal ke Olimpiade 2024, Hingga Kini Fokus ke Piala Dunia 2026
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Kata-kata Alwi Farhan Usai Akhiri Puasa Gelar Tunggal Putra Indonesia Masters 2026
-
Alwi Farhan Juara Indonesia Masters 2026, Putus Puasa Gelar Tunggal Putra di Istora
-
Hasil dan Klasemen Terbaru Proliga 2026 Usai Jakarta Livin Mandiri Tekuk Popsivo Polwan 3-1
-
Jadwal dan Link Streaming Proliga 2026 Hari Ini Minggu 25 Januari 2026: LavAni vs Samator
-
Jadwal dan Link Live Streaming Final Indonesia Masters 2026 Sore Ini
-
ASEAN Para Games 2025: Indonesia Sudah Dapatkan 102 Emas, Masih Akan Bertambah Lagi
-
Hasil Proliga 2026 Putra: Juara Bertahan Kembali Tersungkur, Garuda Jaya Menang Dramatis 3-2
-
Kontingen Indonesia Soroti Adanya Pelanggaran Regulasi di ASEAN Para Games 2025
-
Target 5 Emas Terpenuhi, Indonesia Bidik Juara Umum Para Bulu Tangkis di ASEAN Para Games 2025
-
Proliga 2026 Putri Memanas! Berikut Klasemen dan Daftar Top SKor Terbaru