- Presiden Prabowo menaikkan bonus emas SEA Games ke-33 Thailand dari Rp500 juta menjadi Rp1 miliar.
- Keputusan kenaikan bonus ini diumumkan langsung saat pelepasan kontingen di Istana Negara, Jakarta, Jumat (5/12/2025).
- Prabowo menekankan bonus adalah penghargaan, meminta atlet bertanding dengan semangat, disiplin, dan percaya diri.
Suara.com - Presiden Prabowo Subianto membuat kejutan besar dengan menaikkan bonus bagi atlet peraih medali emas di SEA Games ke-33 Thailand menjadi Rp 1 miliar. Angka fantastis ini merupakan kenaikan dua kali lipat dari janji semula yang hanya sebesar Rp 500 juta.
Gebrakan ini diumumkan langsung oleh Prabowo di hadapan para atlet saat acara pelepasan Kontingen Indonesia di Istana Negara, Jakarta, Jumat (5/12/2025) sore.
Kenaikan bonus ini terkesan spontan, di mana Prabowo secara terbuka meminta persetujuan Menteri Pemuda dan Olahraga Erick Thohir serta Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi yang hadir di lokasi.
Momen 'penodongan' secara halus kepada para menterinya itu pun disambut riuh para atlet yang bersiap berangkat ke medan perang olahraga.
"Kita akan dorong, saudara-saudara, Menpora bagaimana? Yang dapat medali emas akan kita kasih insentif anggarannya 500 (juta)? Bisa dinaikan jadi Rp1 miliar? Bisa. Bisa kan? Mensesneg bisa? Alhamdulillah," tanya Prabowo kepada para menterinya yang langsung dijawab dengan kesanggupan.
Meski menggelontorkan bonus bernilai fantastis, Prabowo meyakini bahwa semangat juang para pahlawan olahraga yang berangkat ke Thailand tidak semata-mata karena uang. Menurutnya, bonus tersebut adalah bentuk penghargaan dan dukungan negara untuk masa depan karir para atlet.
"Jadi saya yakin saudara bertanding tidak semata-mata karena uang. Tapi dari muka saudara-saudara kelihatan kalau mendapat penghargaan seperti itu akan sangat membantu karir kamu. Bener atau tidak?" kata Prabowo yang disambut anggukan para atlet.
Ia menegaskan bahwa perjuangan di arena pertandingan tidak bisa dinilai sepenuhnya dengan materi. Namun, negara wajib hadir untuk menghargai setiap tetes keringat dan pengorbanan para pahlawannya.
"Jadi ini bukan kita, semua dinilai dengan materi. Tidak. Tidak bisa, tapi kau harus yakin bangsa kita bangsa yang besar, bangsa kita mengerti menghormati jasa-jasa para pahlawannya," sambung Prabowo.
Baca Juga: Indonesia Kirim 1.021 Atlet untuk Berlaga di SEA Games 2025
Lebih dari sekadar insentif finansial, Presiden Prabowo menitipkan pesan mendalam kepada seluruh kontingen. Ia meminta para atlet yang menjadi wakil bangsa untuk bertanding dengan segenap jiwa raga, penuh konsentrasi, keberanian, dan kepercayaan diri yang tinggi.
"Jaga disiplin, selalu rendah hati. Berbuat yang terbaik, kekuatan kadang-kadang kalau kekuatan dari dalam kekuatan itu bisa melebihi perkiraan manusia. Kalian harus gali kekuatan dari dalam dirimu. Yakinkan dirimu dulu baru saudara akan mendapatkan prestasi mungkin di luar dugaan orang," ujar Prabowo.
Berita Terkait
-
Indonesia Kirim 1.021 Atlet untuk Berlaga di SEA Games 2025
-
Prananda Prabowo di Bali, Buka Liga Kampung Soekarno Cup II dengan Doa untuk Korban Bencana
-
Gabriel Batistuta Blak-blakan, Sindir Tajam Strategi Pep Guardiola hingga Hilangnya Pemain Nomor 9
-
SEA Games 2025: Tuan Rumah Thailand Diterpa Skandal Baru, Berpotensi ke Jalur Hukum
-
Incar Emas, Filipina Siap Jadi Penjegal Serius Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Mabruk Arib Dzaky Jadi Pembawa Bendera di Upacara Pembukaan ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: CdM Reda Manthovani Apresiasi Kesiapan Tim Medis Kontingen Indonesia
-
Baru Comeback usai Cedera, Anthony Ginting Tak Pasang Target di Indonesia Masters 2026
-
Anthony Ginting Tandai Comeback dengan Permalukan Wakil Thailand di Indonesia Masters 2026
-
Debut Sensasional! Janice Tjen Tumbangkan Unggulan di Babak Pertama Australian Open 2026
-
Mimpi Masa Kecil Terwujud! Nikolaus Joaquin Tak Sabar Debut di Istora
-
Target Masuk Top 5 Ranking BWF, Jafar/Felisha Berharap Melaju Jauh di Indonesia Masters 2026
-
Jadwal Indonesia Masters 2026: 17 Wakil Tuan Rumah Bertanding di Hari Pertama, Ada Anthony Ginting
-
Daftar Pemain Unggulan yang Absen di Indonesia Masters 2026, Tak Hanya Jonatan Christie
-
Jonatan Christie Batal Berlaga di Indonesia Masters 2026