Suara.com - Toko online Amazon memutuskan untuk berhenti menjual majalah yang menjadi corong propaganda kelompok Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS). Keputusan itu diambil setelah situs berita The Daily Caller mengungkapkan bahwa majalah bertajuk "Dabyq" itu dijual bebas di Amazon dan bisa diunduh gratis di Amerika Serikat, Jerman, Inggris, Italia, dan Spanyol.
Majalah itu diproduksi oleh unit media ISIS, Al Hayat Media Center. Al Hayat juga bertanggung jawab atas pembuatan serta penyebaran video penyiksaan dan pemenggalan sejumlah sandera oleh ISIS.
Media-media itu digunakan oleh ISIS untuk merekrut anggota-anggotanya dari AS, Eropa, dan Asia.
Dalam edisi terbaru yang sampulnya berjudul "Rencana Mereka dan Rencana Allah", majalah itu mengulas alasan-alasan untuk membenarkan praktik perbudakan seks.
"Mungkin harga Michelle Obama di pasar budak tak akan sampai sepertiga dinar dan memang sepertiga dinar terlalu mahal untuk dia," bunyi salah satu tulisan dalam majalah itu.
Sementara di edisi bulan Mei lalu, majalah itu mengklaim bisa merebut senjata nuklir dari negara seperti "Pakistan".
"ISIS punya miliaran dolar di bank, jadi mereka bisa memerintahkan perwakilannya di Pakistan untuk membeli perangkat nuklir melalui makelar senjata yang mempunyai kontak pejabat-pejabat korup di negeri itu," beber Dabyq. (Al Arabiya)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?
-
5 HP Murah di Bawah Rp1 Juta yang Masih Layak Pakai di 2026