Suara.com - Pasangan ini menebar kisah inspiratif. Seorang perempuan, Rika Prasetiya, 19, tidak menuntut kemapanan terhadap calon suaminya.
Perempuan ini menikah dengan lelaki berusia 23 tahun, hanya dengan mas kawin sebesar Rp500 ribu. Hebatnya, permintaan itu bukan dilakukan karena sang suami tidak mampu. Rika melakukannya karena tidak ingin mas kawin yang berlebihan.
"Saya cuma mikir, kasihan suami kalau harus ngucapin nominal mas kawin yang ribet itu pada saat ijab kabul," tulisnya.
Selain itu, ia juga tidak ingin memberatkan calon suaminya untuk memenuhi permintaan yang macam-macam.
Karena, ia juga membeberkan dalam rukun nikah pun hanya ada lima, yakni mempelai pria, mempelai wanita, wali, dua orang saksi laki-laki serta ijab dan qabul.
"Tidak perlu ditambah dengan embel-embel, mas kawin sekian juta, perhiasan emas sekian gram, resepsi di gedung, atau sederet syarat-syarat lainnya. walaupun saya anak pertama perempuan tapi saya juga nggak ingin menikah diacarakan,"tambahnya.
Setelah tiga hari menikah, ia pun hidup sederhana. Tinggalnya hanya di kontrakan dua petak, cukup besar buat ia tinggal dengan sang suami.
Bahkan mereka tidur pun hanya beralaskan kasur lipat tipis, karena belum punya spring bed. Rika pun tidak mempermasalahkannya, karena baginya cinta tak harus mewah.
Dalam unggahannya dalam Facebook, ia juga turut menyertakan foto akad nikahnya, keadaan rumah yang dihuni dan juga makanan sederhana yang disantapnya
Rika juga mengaku sangat menikmati semua prosesnya, karena menurutnya pernikahan itu enak dan susah sama-sama.
"Hidup sederhana dan selalu bersyukur itu wajib buat kami, mewah itu gimana sudut pandang aja.
Mewah buat saya, buat mereka mungkin biasa banget,"pungkasnya.
Sampai saat ini, postingannya telah disukai 125 ribu dan telah dibagikan sebanyak 60 ribu lebih warganet.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Acer Gebrak Pasar dengan Aspire AI Copilot+ PC, Tipis tapi Bertenaga Monster!
-
Mudah, Begini Cara Berhenti Langganan Canva Terupdate 2026
-
Gameplay Resident Evil Requiem Bakal Muncul di RE Showcase Sebentar Lagi
-
Ancaman Siber Naik Level, ITSEC dan ADIGSI Bentuk Gerakan Nasional
-
Jadwal M7 Mobile Legends Swiss Stage Terbaru: ONIC Main Jam Berapa? Punya 1 Nyawa
-
Fitur Kamera Realme Neo 8 Terungkap: Dukung Zoom 120X dengan Desain Gaming
-
Telkomsel Bongkar Jam Sakral Ramadan 2025: Trafik Digital Meledak 87 Persen Saat Sahur
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 14 Januari 2026, Klaim Hadiah Eksklusif Kolaborasi Jujutsu Kaisen
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 Januari 2026, Klaim Pemain OVR 115 dan 8.000 Gems
-
Update Battlefield 6 Season 2 Ditunda, EA Perbaiki Konten Berdasarkan Masukan Pengguna