Suara.com - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) mengatakan tiga video Kimi Hime yang ditangguhkan oleh YouTube boleh ditayangkan secara bebas lagi asalkan YouTuber seksi itu memenuhi sejumlah syarat.
"Untuk sementara yang tiga video itu masih di-suspend. Nanti kalau yang bersangkutan sudah mengedit atau membuatnya menjadi tidak vulgar mungkin bisa dibuka kembali," kata Plt. Kepala Biro Humas Kominfo Ferdinandus Setu di Jakarta, Jumat (2/8/2019).
Sebelumnya Kominfo telah memerintahkan YouTube untuk menangguhkan tiga video Kimi Hime yang dinilai melanggar UU ITE khususnya terkait asusila dan mengarah ke pornografi.
Selain itu, enam video Kimi Hime yang lain juga diberi label dewasa, sehingga tak bisa diakses oleh pengguna internet dari semua usia. Label dewasa pada enam video Kimi Hime itu juga belum dicabut Kominfo.
"Enam video masih dibatasi umur, masih dilakukan," imbuh Nando, sapaan akrab Ferdinandus.
Nando juga mengingatkan bahwa pembinaan untuk konten digital tak hanya fokus pada Kimi Hime saja, namun berlaku menyeluruh untuk semua konten kreator.
"Kami akan melakukan hal yang sama, kami tidak tebang pilih. Kami akan memberikan pembinaan konten," tandasnya.
Sebelumnya, pertemuan antara Kimi Hime dengan Menkominfo Rudiantara pada hari ini batal terjadi. Pasalnya, Kominfo menilai bahwa pemilik nama asli Kimberly Khoe ini sudah mengindahkan anjuran Kominfo untuk melakukan menghapus beberapa konten yang dinilai vulgar.
Baca Juga: Kimi Hime Batal Bertemu Menkominfo, Ini Alasannya
Tag
Berita Terkait
-
Viral Kuota Internet 50 GB Gratis Jelang Hari Kemerdekaan, Begini Penjelasan Resminya
-
Wamen Nezar Patria Sebut Pentingnya Digitalisasi buat Pengembangan Wilayah, Kenapa?
-
Tuntutan Berat untuk Eks Pegawai Kominfo: Denda Miliaran dan Penjara hingga 9 Tahun di Depan Mata
-
Diperiksa di Bui, Plate Lempar Tanggung Jawab Proyek PDNS ke Bawahan yang Jadi Tersangka
-
Masih Penasaran Video Andini Permata? Salah Klik, Data Pribadi Ludes Disikat Hacker
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
Terkini
-
nubia Beberkan Strategi 2026, Fokus Bangun Pro-Level Gaming
-
4 Pilihan HP RAM Besar Harga Rp2 Jutaan yang Masih Worth It Tahun 2026
-
Cara Download dan Pasang PP Ramadan 2026 Versi Cewek, Praktis Bisa Dicoba!
-
5 Rekomendasi HP Xiaomi RAM 8 GB di Bawah Rp2 Juta, Performa Kencang
-
7 HP Rp1 Jutaan Terbaik Awal 2026, Spek Dewa Setara Kelas Menengah
-
Registrasi Kartu SIM Biometrik Diterapkan, Isu Perlindungan Data Jadi Sorotan
-
5 HP 'Underdog' yang Speknya Merusak Harga Pasar, Xiaomi dan OPPO Harus Waspada!
-
40 Kode Redeem FF 30 Januari 2026: Klaim Katana Cosmic dan Kemeja Putih Langka
-
25 Kode Redeem FC Mobile 30 Januari 2026: Panen Gems dan Pemain TOTY Gratis
-
Terpopuler: 5 HP Layar Amoled 120hz Termurah hingga Tier List Hero Mobile Legends 2026