Suara.com - Pemerintah Arab Saudi menggunakan teknologi ozon untuk mensterilkan Ka'bah di Masjidil Haram, Mekah, agar terhindar dari virus corona.
Dalam foto yang diunggah Saudi Press Agency di @SPAregions, Presiden Umum Urusan Masjid Agung dan Masjid Nabi di Mekah dan Medina, Arab Saudi, Sheikh Abdul Rahman Al-Sudais ikut serta dalam sterilisasi Ka'bah. Dalam foto tersebut, ia tampak menggunakan teknologi baru untuk membersihkan kiblat muslim di seluruh dunia.
"Presiden Umum Dua Masjid Suci meluncurkan teknologi sterilisasi baru (Ozon Tech)," tulis kantor berita SPA dalam Twitternya, sebagaimana dikutip laman The Telegraph, Rabu (29/4/2020).
Rupanya, ozon tech atau teknologi ozon yang digunakan untuk membersihkan Ka'bah bukan metode baru dalam sterilisasi karena sering digunakan dalam panduan disinfeksi dan sterilisasi fasilitas kesehatan.
Biasanya, partikel ozon digunakan teknologi disinfeksi air minum. Ozon sendiri berasal dari oksigen yang ditambah energi tertentu sehingga molekulnya terpisah. Molekul tersebut kemudian menempel pada atom yang masih berpasangan sehingga membentuk O3.
Hasilnya, ozon adalah oksigen dengan molekul O tambahan yang tidak terikat dengan kuat. Tambahan oksigen ini menempel dan menimbulkan reaksi oksidasi pada molekul lain. Reaksi inilah yang kemudian membunuh berbagai jenis mikroorganisme yang membahayakan kesehatan. Namun ozon atau trioksigen untuk sterilisasi ini bersifat sangat tidak stabil.
Sterilisasi dengan ozon sendiri sudah diakui dan disertifikasi oleh Badan Pengawasan Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) pada Agustus 2003 untuk membersihkan peralatan medis yang digunakan ulang.
Penggunaan ozon terbukti efektif untuk membersihkan aneka peralatan medis, mulai dari stainless steel, titanium, anodized aluminum, keramik, kaca, silica, PVC, Teflon, silikon, polypropylene, polyethylene, dan acrylic.
Sementara itu, Profesor Zhou Muzhi dari Cloud River Urban Research Institute merekomendasikan teknologi ozon untuk pencegahan Covid-19.
Baca Juga: Ilmuwan Ungkap Lokasi Paling Berbahaya Sepanjang Sejarah Bumi
Menurut Muzhi, ada tiga alasan yang menyebabkan ozon baik digunakan dalam usaha sterilisasi. Pertama, molekul ozon bisa menjangkau seluruh wilayah tanpa kecuali.
Ozon yang diproduksi ozone generators atau electrostatic air purifiers mampu membersihkan hingga area yang tersembunyi. Kelebihan inilah yang tidak dimiliki sinar ultraviolet karena pergerakannya terbatas, sehingga menyisakan tempat yang belum disterilisasi.
Kedua, ozon tidak menyisakan zat beracun yang berbahaya bagi lingkungan sekitar, berbeda dengan cairan pembersih kimia dengan efek samping yang berpotensi membahayakan manusia. Dampak negatif tersebut tak hanya ditimbulkan cairan pembersih, tapi juga residu yang dihasilkan dari reaksi kimia.
Ketiga, teknologi ozon untuk sterilisasi juga cukup ramah dan nyaman bagi masyarakat umum atau pekerja medis.
Berita Terkait
-
Tidak Bisa Buka Bersama Di Masjidil Haram, Arab Saudi Pakai Cara ini
-
Sepi Saat Ramadan 2020, Masjidil Haram dan Ka'bah Tetap Ketat Dijaga
-
Suasana Masjidil Haram saat Ramadhan Ditengah Wabah Corona
-
Viral Video Imam Salat Tarawih Menangis, Witir Diulang Berkali-kali
-
Imam Masjid Madinah Menangis Baca Doa, Salat Witir Sampai Diulang 5 Kali
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Terpopuler: 5 HP Layar Lengkung Murah 2026, Alter Ego Tembus Top 4 M7 Mobile Legends
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 24 Januari 2026, Banjir Item Jujutsu Kaisen Gratis
-
Adu Chipset Dimensity 8450 vs Snapdragon 8 Gen 3: 'Jantungnya' HP Flagship, Mana Paling Gacor?
-
Oppo Reno 15 vs iPhone 15: Duel HP Kelas Menengah Premium, Siapa Juaranya?
-
30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 24 Januari 2026, Hadiah TOTY Siap Diklaim Gratis
-
Jangan Buru-buru Ganti Baterai! Ternyata Ini 5 Alasan Utama HP Sering Mati Mendadak
-
5 Tablet dengan Stylus Pen di Bawah Rp2 Juta untuk Anak Menggambar: Layar Nyaman Spek Mumpuni
-
7 HP Murah di Bawah Rp1 Juta Terbaik: Spek Tinggi dengan Baterai Badak
-
Grab Boyong UMKM Medan ke Panggung World Economic Forum 2026
-
Bocoran Harga Vivo V70 Series, Siap Masuk ke India dan Indonesia