Suara.com - Setelah dirilis, iPhone 12 Series langsung menjadi primadona dalam pasar gadget dunia. Sayangnya, menyusul kepopulerannya, banyak keluhan yang muncul terkait aktifnya jaringan 5G yang justru membuat baterai iPhone 12 jadi cepat boros.
Laporan mengenai baterai iPhone 12 yang cepat boros akibat jaringan 5G ini datang dari berbagai review media-media asing usai perangkat ini secara resmi diperkenalkan.
Seperti yang diketahui sebelumnya, iPhone 12 merupakan perangkat pertama dari Apple yang dilengkapi dengan jaringan 5G yang kekinian. Sayangnya, kehadiran teknologi ini justru menimbulkan masalah baru bagi pengguna iPhone 12.
Melansir dari Tomsguide.com, pada uji coba yang dilakukan, terungkap bahwa performa baterai iPhone 12 dan iPhone 12 Pro dengan menggunakan jaringan 4G dan 5G justru menunjukan hasil yang berbeda.
Pada hasil uji coba, baterai iPhone 12 mampu bertahan 10 jam dan 23 menit dalam jaringan 4G. Pada penggunaan jaringan 5G, daya tahan baterai justru berkurang hingga 20 persen dan hanya mampu bertahan 8 jam dan 25 menit.
Di iPhone 12, uji coba menggunakan browsing internet dengan tingkat kecerahan 120 nits dan terus membuka situs baru setiap 30 detik hingga baterai mencapai 0 persen.
Tidak jauh berbeda, saat menggunakan jaringan 4G di iPhone 12 Pro, perangkat ini bertahan selama 11 jam dan 24 menit. Sedangkan pada jaringan 5G, mampu bertahan selama 9 jam dan 6 menit.
Usai uji coba ini dilakukan, hasilnya tidak cukup membuat kaget. Pasalnya, perangakat dengan jaringan 5G memang membutuhkan kapasitas baterai yang jauh lebih besar hingga kemudian menjadi lebih boros.
Untuk penanganan, pengguna iPhone 12 maupun iPhone 12 Pro dapat mengatur jaringan 5G atau 4G untuk mengantisipasi keluhan baterai yang cepat boros. Caranya dengan masuk ke Settings dengan memilih antara jaringan 5G On, 5G Auto atau LTE.
Baca Juga: Pabrik iPhone Turun Tangan Produksi Baterai Mobil Listrik
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Terpopuler: Fakta Game TheoTown yang Viral, Pilihan Tablet Xiaomi Performa Kencang
-
33 Kode Redeem Free Fire 19 Januari 2026: Klaim Bundle Gojo dan Bocoran Buya Pas Ramadan
-
29 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Januari 2026 dan Bocoran Event Cerita Bangsa Portugal
-
9 HP Realme Harga Rp1 Jutaan, Ada Pilihan RAM 8 GB dan Memori Lega 128 GB
-
5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
-
5 Fakta TheoTown yang Sedang Viral di Indonesia, Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Pemerintah
-
Daftar Harga HP Vivo Januari 2026, Lengkap Mulai Seri Murah hingga Flagship
-
7 Tablet Xiaomi Terbaik untuk Kerja, Performa Kencang Mulai Rp1 Jutaan
-
HP Baterai 6000 mAh Tahan Berapa Hari? 5 Merek Ini Paling Awet di Kelasnya
-
Jangan Buru-buru Ganti HP Baru, Ini 5 Tips Agar HP Lawas Tetap Awet dan Anti Lemot