Suara.com - Kabar gembir buat para gamers Indonesia, dengan meluncurnya Atlantica Rebirth Indonesia, salah satu game lawas dikembangkan PT Lyto Datalindo Fortuna (LYTO).
Atlantica Rebirth Indonesia sendiri merupakan game PC berbasis 3D MMORPG dengan gameplay petualangan.
Sebenarnya, ini bukan permainan baru bagi gamer Indonesia. Dulu pernah diluncurkan dengan nama Atlantica Online pada 2008 dan populer selama lebih dari satu dekade.
Berbasis turn-based system dimana pemain akan bergantian dalam beraksi, seperti bergerak dan menyerang maupun bertahan menjadikan gameplay Atlantica lebih unik dan seru dibanding game sejenisnya.
“Kami sangat senang sekali melihat antusiasme gamer yang masih tinggi terhadap game Atlantica Rebirth Indonesia. Ke depannya, kami akan berusaha untuk menghadirkan konten-konten menarik untuk game Atlantica Rebirth Indonesia,” ujar Andi Suryanto CEO LytoGame.
Sejak resmi dirilis pada 21 April lalu, game ini langsung menarik minat gamer di Indonesia. Pada hari pertamanya, puluhan ribu pemain langsung memulai petualangannya.
LYTO bekerjasama dengan Valofe untuk menghadirkan kembali Atlantica Rebirth Indonesia dengan menghadirkan berbagai konten permainan yang seru dan kompetitif.
Berikut beberapa karakter utama yang dapat dimainkan:
- MAGE, menggunakan senjata tongkat dengan serangan sihir.
 - BERSERKER, menggunakan senjata gergaji mesin dengan serangan jarak dekat.
 - DRAGOON, menggunakan senjata tombak dengan serangan jarak dekat.
 - KNIGHT, menggunakan senjata pedang menyerangan jarak dekat.
 - REAVER, menggunakan senjata serangan jarak dekat.
 - BOMBARDIER, menggunakan senjata Meriam serangan jarak jauh.
 - MARKSMAN, menggunakan senjata panah serangan jarak jauh.
 - RIFLEMAN, menggunakan senjata senapan api menyerang jarak jauh.
 - ATLANTIAN BATTLE MAGE, menggunakan senjata tongkat dengan serangan sihir.
 - ATLANTIAN BLADEMASTER, menggunakan senjata pedang dua tangan dengan serangan jarak dekat.
 - STORMCALLER, menggunakan senjata pecut dengan serangan jarak jauh.
 - CELESTIAL HUNTER, menggunakan senjata panah dengan serangan jarak jauh.
 
Diangkat dari tema petualangan mencari kota Atlantis yang hilang memadukan teknologi dan sihir.
Baca Juga: Game PC Ringan Terbaik, Minecraft hingga Left 4 Dead 2
Keunikan lain yang bisa kamu dapatkan adalah peta yang digunakan untuk bertualang mengikuti peta dunia.
Beberapa fitur yang bisa didapatkan pemain Atlantica Rebirth, antara lain:
- Turn Based Battle System, rasakan kembali tactical combat yang telah menghilang dari MMORPG modern.
 - System Mercenary, rekrut tentara (Mercenaries) dalam perjalananmu dengan beragam kemampuan. Rancang taktik dan pergerakanmu dalam pertarungan, tingkatkan level serta rank mereka agar menjadi lebih kuat.
 - System Crafting, para pemain bisa membuat hamper seluruh barang dan perlengkapan senjata dalam game, dengan mengumpulkan material yang dibutuhkan dari hasil penjelajahan di seluruh dunia.
 - System Mentor, bangun pertemanan dan perkuat persahabatan selama bertualang mencari kota Atlantis, ajak pemain baru untuk berpetualang dibawah naunganmu.
 
Tidak sampai disitu, Grand Launching Atlantica Rebirth Indonesia juga telah mempersiapkan rangkaian Event menarik.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Garmin Instinct Crossover AMOLED Resmi Rilis: Desain Klasik, Fitur Militer, Harga Mulai Rp 10 Juta
 - 
            
              Perbandingan Spesifikasi realme 15 5G vs vivo V60 Lite 5G, Bagus Mana?
 - 
            
              Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru 2025 Lengkap, Mulai Rp1 Jutaan Spek Dewa!
 - 
            
              Realme C85 Pro dan C85 5G Debut, Andalkan Baterai Jumbo 7.000 mAh, Tahan Air dan Debu
 - 
            
              Daftar Terbaru! 15 HP Xiaomi Ini Bisa Nikmati HyperOS 3
 - 
            
              5 HP Murah Memori 256 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar untuk Multitasking Harian
 - 
            
              15 Kode Redeem FC Mobile 4 November 2025, Emote Unik Hingga Ribuan Gems Siap Menantimu
 - 
            
              40 Kode Redeem FF 4 November 2025 Terbaru, Kesempatan Dapat Skin Sport Car Wild of Fire
 - 
            
              Andalkan Snapdragon 7s Gen 4, Segini Skor AnTuTu Redmi Pad 2 Pro
 - 
            
              Teaser Beredar, Realme GT 8 Pro Aston Martin F1 Limited Edition Siap Rilis