Suara.com - Apple baru saja menghadirkan chip M1 untuk perangkat iPad Pro, MacBook Air, MacBook Pro, Mac Mini, dan iMac terbaru.
Namun, seorang peneliti mengungkap, chip tersebut nyatanya memiliki memiliki celah keamanan yang rentan.
Hal ini diungkap oleh peneliti bernama Hector Martin. Menurutnya, celah kerentanan ini ada di tingkat hardware chip M1 dan dinyatakan tidak bisa diperbaiki.
Mengutip Phone Arena, Minggu (30/5/2021), celah ini memungkinkan dua aplikasi dapat bertukar data secara diam-diam tanpa menggunakan fitur sistem operasi normal.
Untungnya, celah tersebut tidak menimbulkan risiko yang membahayakan.
Menurut Martin, celah ini tidak dapat digunakan oleh hacker untuk mengambil alih perangkat ataupun mencuri informasi pengguna.
Namun celah ini dapat digunakan pengiklan untuk melacak data lintas aplikasi di perangkat.
Celah ini juga akan memengaruhi semua perangkat M1 dan seri iPhone 12 yang didasarkan pada mikroarsitektur CPU yang sama dengan M1.
Lebih lanjut, Apple tampaknya memodifikasi spesifikasi arsitektur Arm di chip M1 dari ketentuan yang ditentukan untuk persyaratan chip.
Baca Juga: Arya Saloka Pakai Casing Handphone Bermerek, Harganya Bikin Gerah
Itu artinya, memperbaiki celah di chip tidak dapat dilakukan dengan cara mudah.
Satu-satunya cara untuk memperbaiki celah tersebut adalah menjalankan seluruh sistem operasi sebagai mesin virtual (VM).
Namun, itu akan membuat perangkat menjadi lebih boros karena pemakaian sumber daya yang tidak perlu.
Celah ini juga diperkirakan akan memengaruhi chip M1 generasi berikutnya, tetapi mungkin diperbaiki pada chip berikutnya.
Ini menyiratkan bahwa chip M1X yang dilaporkan akan memberi daya pada MacBook Pro berikutnya juga akan memiliki celah kerentanan.
Di sisi lain, Apple telah mengetahui adanya masalah di chip M1. Mereka juga mengakui cacat yang ada di chip tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Motorola Edge 70 Fusion Muncul di Geekbench, Pakai Chipset Snapdragon Menengah
-
Segera Meluncur, Huawei nova 14 Pro Bawa Kamera Ultra Chroma dan Dual Front Camera Rasa Flagship
-
BMKG Keluarkan Peringatan Dini Angin Kencang 24-25 Januari, Wilayah Mana yang Terdampak?
-
38 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 24 Januari: Raih Kiper Icon dan Pemain 115-117
-
Platform E-Commerce Industri Berbasis AI Ini Dorong Transformasi Industri 4.0
-
57 Kode Redeem FF Terbaru 24 Januari: Ada Evo Groza, Diamond, dan Token Jujutsu Gratis
-
Oppo Reno15 Series Resmi Meluncur di Indonesia, Andalkan Kamera 200MP hingga Baterai Jumbo 7.000 mAh
-
Berlatar Jepang, Fitur Baru Forza Horizon 6 Terinspirasi Anime 'Initial D'
-
Terpopuler: Update Kode Redeem FC Mobile Terbaru, HP Lipat Oppo Find N6 Siap Debut?
-
5 HP Layar AMOLED Curved 120 Hz, Pesaing Infinix Note Edge Cuma Modal Rp3 Jutaan