Suara.com - Helikopter NASA di Mars, Ingenuity, bersiap untuk melakukan penerbangan ke-12 di permukaan Planet Merah.
Tak seperti sebelumnya, penerbangan kali ini memiliki risiko besar bagi helikopter tersebut.
Setelah membuktikan kelayakannya sebagai kendaraan pertama yang mampu terbang di luar Bumi, Ingenuity sekarang menjadi kontributor bagi misi penjelajah Perseverance yang sedang mencari tanda-tanda kehidupan purba di Mars.
Untuk penerbangan ke-12, helikopter akan memberikan tim misi Perseverance pandangan geologi dari udara untuk menentukan wilayah mana penjelajah harus menggali sampel.
Ingenuity mengincar wilayah yang disebut South Seitah, sebuah area yang dipenuhi batu-batu besar dan menarik bagi tim misi Perseverance.
"Penerbangan ini akan ambisius. Terbang di atas South Seitah membawa risiko besar karena medan yang bervariasi," kata Teddy Tzanetos, pemimpin tim misi Ingenuity, dikutip dari CNET, Selasa (17/8/2021).
Sistem navigasi helikopter dirancang untuk bekerja dalam medan yang datar, sehingga memahami lanskap yang lebih kasar dapat menjadi tantangan.
Helikopter tersebut mengalami beberapa kesulitan teknis, tetapi sejauh ini berhasil bertahan.
Jika semuanya berjalan lancar, Perseverance akan bertemu dengan Ingenuity dalam beberapa hari mendatang.
Baca Juga: Helikopter NASA di Mars Capai Tonggak Sejarah, Berhasil Terbang 1,6 KM
Pengintaian helikopter ini akan membantu tim Perseverance memutuskan lokasi mana yang harus diperiksa setelah robot penjelajah tiba di South Seitah.
Ingenuity sendiri merupakan misi eksperimental yang penuh risiko. Tidak ada jaminan bahwa helikopter itu akan terus berfungsi di Mars.
Meski begitu, helikopter tersebut berhasil bertahan. NASA memperpanjang misi Ingenuity karena terbukti bermanfaat sebagai pengintai untuk penjelajah berbasis darat.
Berita Terkait
-
NASA Bagikan Audio Penerbangan Pertama Ingenuity di Mars
-
Helikopter Pertama NASA di Mars Sukses Lakukan Uji Penerbangan ke-5
-
Sukses di Mars, NASA Akan Kirim Helikopter ke Planet Lain
-
NASA Perpanjang Misi Helikopter Ingenuity di Mars
-
Hore! Helikopter Pertama NASA di Mars Sukses Lakukan Penerbangan Keempat
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
Terkini
-
Kenalan dengan Eman Llanda Sangco, Gold Laner Berbakat Asal Filipina
-
20 Kode Redeem FF Hari Ini 1 Oktober 2025, Gaet Budle Firefall Eksklusif Langsung
-
11 Kode Redeem FC Mobile 1 Oktober 2025 Bikin Hoki, Sikat Icon Hernandez Gratis
-
Gempa Filipina dan Sumenep Saling Berhubungan? Cek Faktanya
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
10 Aplikasi untuk Menghapus Objek Foto yang Mengganggu di Latar Belakang
-
Mesin Pencari Itu Gimana Sih? Panduan Simpel untuk Pemula
-
10 Prompt Gemini AI untuk Edit Foto Melayang di Kegelapan yang Viral
-
4 Cara Menghapus Cache HP Android Terbaru, Bikin Lancar Anti Lemot
-
Foto Estetik Ala Photobox Tanpa Studio! Cuma Modal Prompt Gemini AI Ini