Suara.com - Grab menggandeng Palang Merah Indonesia (PMI) Makassar untuk menyediakan layanan baru berupa pengantaran dokumen dan kantong darah bagi penerima donor darah. Pengantaran ini dilakukan lewat layanan kurir GrabExpress.
Kolaborasi ini hadir sebagai bagian dari program ‘Siagang’ dari Grab dalam rangka memperingati hari jadi ke-414 Kota Makassar. Perusahaan mengklaim, ia menjadi superapp pertama yang bekerja sama dengan PMI di Indonesia untuk menghadirkan layanan itu.
"Melalui kolaborasi ini, kami juga ingin memberikan peluang pendapatan baru bagi para mitra pengantaran GrabExpress kami," kata Director of East Indonesia, Grab Indonesia, Halim Wijaya dalam keterangannya, Rabu (17/11/2021).
Dengan adanya kolaborasi ini, masyarakat yang membutuhkan transfusi darah tak perlu harus mendatangi langsung kantor PMI Makassar. PMI juga menyediakan tas khusus pengantaran kantong darah.
PMI memastikan tas tersebut sudah mengikuti prosedur standar operasional. Ratusan mitra pengemudi nantinya akan mengikuti pelatihan khusus prosedur distribusi darah untuk menjaga kualitas dan keamanan kantong darah.
Di sisi lain, stok darah nasional semakin jauh dari perhitungan minimal WHO, yaitu sebesar 2 persen dari total penduduk atau setara 5,2 juta kantong per tahun. Bahkan, standar tersebut pun sulit dicapai saat sebelum pandemi.
Untuk itulah, Grab bersama dengan PMI Makassar juga menyelenggarakan aktivitas “Donor Darah bersama Mitra Pengemudi Grab” beserta anggota keluarga yang berlangsung pada 10 - 11 November 2021 di Mal Nipah dan Kantor PMI Makassar.
Ketua PMI Kota Makassar, Syamsu Rizal Marzuki Ibrahim menyampaikan, inisiatif Grab ini dapat membantu penyediaan stok darah serta pendistribusian kantong darah dari PMI.
"Diharapkan, kolaborasi strategis ini dapat membantu ketersediaan pasokan darah di PMI Makassar serta dapat mempermudah masyarakat dalam mendapatkan transfusi darah," ujarnya.
Baca Juga: Pengumuman: Grab Motor Listrik Buka Lowongan Besar-Besaran di Cikarang
Berita Terkait
-
Grab Indonesia 2025: Ketika Platform Digital Menjadi Bantalan Sosial dan Mesin Pertumbuhan Ekonomi
-
Menteri Mukhtarudin Terima Jenazah PMI Korban Kebakaran di Hong Kong
-
Perkuat Kualitas PMI, Perusahaan Asal Taiwan Teken MoU dengan Anak Perusahaan BPJS Ketenagakerjaan
-
Grab Tawarkan Jaminan Tepat Waktu Kejar Pesawat dan Kompensasi Jutaan Rupiah
-
Era Baru Ojol Dimulai! Grab, ALVA dan AIZEN Turunkan 250 Motor Listrik N3, Isi Baterai Secepat Kilat
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Chipset Redmi Turbo 5 Series Terungkap: Diprediksi Pakai Dimensity 8500 dan 9500e
-
Naoki Yoshida Isyaratkan Adanya Port Final Fantasy 14 untuk Nintendo Switch 2
-
10 HP Android Terkencang Versi AnTuTu Desember 2025: Red Magic dan iQOO Bersaing Ketat
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah Alternatif Apple Watch, Harga Mulai Rp300 Ribuan
-
Geser iPhone 17 Pro, Vivo X300 Pro Masuk 3 Besar HP Flagship Kamera Terbaik DxOmark
-
5 Smartwatch Samsung, Garmin hingga Xiaomi Diskon Sampai 40% di Erafone!
-
Oppo Reno 15 Pro Max Debut Global, Pakai Dimensity 8450 dan Kamera 200 MP
-
Bocoran Perdana Motorola Signature Muncul, Stylus Jadi Kejutan di Kelas Flagship
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan yang Layak Dibeli di 2026
-
Huawei MatePad 12 X 2026 Siap Meluncur di Indonesia, Tablet Rasa PC untuk Produktivitas Tanpa Batas