Suara.com - Pusat perbelanjaan di Indonesia memanfaatkan momen pemilu presiden untuk menarik konsumen datang berbelanja. Salah satunya adalah dengan memberikan potongan harga atau promosi khusus kepada konsumen yang bisa memperlihatkan jari bertinta sebagai bukti telah menggunakan hak pilihnya dalam pemilu presiden.
Ketua Umum DPP Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI), Handaka Santosa mengatakan, promosi yang diberikan antara lain potongan harga untuk belanja produk tertentu hingga penawaran khusus untuk santap makan di rumah makan.
“Contohnya di Senayan City, ada promo beli satu gratis satu di rumah makan Fat Burger. Lalu gratis coffee latte di Excelso dan gratis jus betawi di Kafe Betawi. Produk busana seperti Guess juga memberikan potongan harga hanya dengan menunjukkan jari bertinta. Ini merupakan bentuk apresiasi pelaku usaha di industri pusat perbelanjaan terhadap warga negara yang sudah menggunakan hak pilihnya,” kata Handaka kepada suara.com melalui sambungan telepon, Rabu (9/7/2014).
Handaka menambahkan, pusat perbelanjaan sudah bukan lagi menjadi tempat belanja tetapi juga tempat rekreasi. Karena itu, warga yang sudah menggunakan hak pilihnya biasanya berekreasi bersama keluarga ke pusat perbelanjaan.
Menurut dia, pengusaha pusat perbelanjaan juga memberikan kesempatan kepada karyawan untuk menggunakan hak pilihnya. Karena itu, sejumlah pusat perbelanjaan baru buka pukul 12 siang dan ada juga yang buka pukul 1 siang.
Sebelumnya, minimarket Lawson, Alfamart dan Alfamidi juga menawarkan diskon 50 persen untuk pembelian produk Piala Dunia 2014 dengan menunjukkan jari bertinta. Departement Store Matahari jua memberikan diskon tambahan 10-20 persen kepada konsumen yang bisa memperlihatkan jari bertinta.
Berita Terkait
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
-
Buruan Serbu! Daftar Promo Pilkada 2024, Ada Kopi Gratis!
-
Modal Jari Bertinta Ungu Bisa Dapat Banyak Diskon di Mal, Catat Promonya
-
Cuma Tunjukkan Jari Bertinta, Masuk Ancol Diskon hingga 50 Persen Besok
-
Pandemi Mereda, Jumlah Kunjungan di Mal Meningkat hingga 90 Persen
Terpopuler
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- Reaksi Kocak Amanda Manopo Ditanya Malam Pertama Usai Menikah: Kita Coba Hari Ini
Pilihan
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
Terkini
-
Resmi! Pansel Dewas dan Direksi BPJS 2026-2031 Dibentuk, Seleksi Dimulai Pekan Ini
-
Menko Airlangga Bongkar Alasan Cabut PIK 2 dari Daftar PSN Prabowo
-
Telkom Dukung Kemnaker Siapkan Program Pemagangan bagi Lulusan Perguruan Tinggi Seluruh Indonesia
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Menkeu Purbaya soal Perang Dagang AS-China: Biar Aja Mereka Berantem, Kita Untung!
-
Dikritik 'Cawe-Cawe' Bank BUMN, Menkeu Purbaya: Saya Dewas Danantara!
-
Jurus Kilang Pertamina Internasional Hadapi Tantangan Ketahanan Energi
-
IFG Catat Pengguna Platform Digital Tembus 300 Ribu Pengguna
-
Gen Z Makin Gencar Gadai Barang, Buat Apa?
-
Menkeu Purbaya Jamin Sidak Jalur Hijau Tak Ganggu Dwelling Time