Suara.com - Ketika permasalah keuangan datang dan tidak ada jaminan, mengambil Kredit Tanpa Agunan (KTA) adalah pilihan yang paling diminat masyarakat. Meskipun Anda tidak sedang menghadapi masalah keuangan, mungkin sering datang tawaran untuk mendapatkan kesempatan menggunakan KTA dari bank tertentu, entah lewat telephone atau email.
Memang, tawaran yang diberikan KTA sangat menggiurkan, bahkan orang yang awalnya tidak punya pemikiran mengajukan pinjaman pun dapat tertarik memakai KTA.
Nah, agar tidak memberikan kesulitan, berikut ini ada beberapa cara menghindari jeratan hutang Kredit Tanpa Agunan:
1. Pilihlah yang Punya Masa Angsuran Pendek
Anda bisa mengambil KTA dengan waktu pinjaman yang pendek, misalnya setahun. Karena, beban waktu yang mesti dikeluarkan untuk membayar cicilan akan lebih pendek. Dengan demikian beban bunga yang harus dibayar tidak akan sebesar pinjaman dalam waktu yang lebih panjang lagi. Semakin lama waktu pinjaman, maka beban bunga yang harus dibayar juga semakin besar.
2. Ambil Pinjaman Seperlunya Saja
Apabila jumlah kebutuhan yang mesti dipenuhi hanya Rp 10 juta saja, jangan tergiur mengambil pinjaman sebesar Rp20 juta. Sebab, terkadang bank akan memberikan sejumah rayuan maut agar Anda mau mengambil pinjaman di atas nilai yang diminta. Karena iming-iming tersebut, terkadang ada orang yang lupa tujuan dari dia meminjam uang. Ingatlah semakin besar pinjaman, maka beban bunga dan hutang yang harus dibayar juga semakin besar.
3. Hindari Penggunaan KTA untuk Belanja konsumtif
Pada dasarnya, meminjam KTA seharusnya digunakan untuk memenuhi kebutuhan yang sifatnya mendesak. Jangan tergiur untuk membeli gadget terbaru atau benda-benda baru lainnya. Mungkin Anda akan terlihat keren untuk sesaat, namun akan menambah hutang dan beban bunga yang harus dibayar. Bahkan kehidupan Anda akan semakin parah dari sebelumnya jika sudah datang tagihan dan tidak bisa membayar tagihan tersebut.
4. Cari yang Bunganya Ringan
Karakter antar bank dalam memberikan Kredit Tanpa Agunan rata-rata cenderung sama, namun persaingan antar bank yang berlomba-lomba menawarkan KTA dengan bunga ringan harus dimanfaatkan. Sebab, terkadang akan ada satu atau dua bank yang akan memberikan layanan KTA dengan bunga kecil demi mempermudah nasabah. Efeknya, persaingan antar bank tersebut memberikan banyak pilihan KTA. Karena itu, teruslah mencari informasi.
5 Kalau Sampai Hal Terburuk Terjadi
Apabila Anda sudah terlanjur terjerat utang KTA dan dihadapkan debt collector yang setiap saat datang menagih ke rumah, sebaiknya perhatikan beberapa hal berikut ini, agar tidak terperosok kedalam lubang hutang yang lebih dalam lagi:
- Jangan pernah menyuap debt collector
Tindakan ini tidak ada gunanya, selama masih memiliki utang, maka Anda akan terus ditagih. Suap yang diberikan hanya akan mengusir debt collector saat itu, beberapa hari kemudian mereka pasti kembali menagih lagi.
- Jangan pernah menandatangani surat pernyataan jaminan
KTA merupakan produk hutang yang tidak pernah menggunakan jaminan apapun, jangan sampai Anda terjebak menjaminkan aset yang dimiliki.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
-
Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
-
Saham BBRI Dekati Level 4.000 Usai Rilis Laba Bersih Rp41,23 Triliun
-
Harga Emas Turun Tiga Hari Beruntun: Emas Jadi Cuma 2,3 Jutaan di Pegadaian
Terkini
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
-
BRI Peduli Luncurkan 'Perahu Literasi' Tolitoli Demi Pendidikan Inklusif di Pesisir
-
Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
-
Stok BBM SPBU BP-AKR Normal Kembali Setelah Sebulan Kosong: Shell dan Vivo Menyusul?
-
Dari Lulusan SMA, Bisa Kuliah Gratis dan Umrah: PNM Apresiasi Garda Terdepan Pemberdayaan Masyarakat
-
3 Fakta Pertemuan Xi Jinping-Trump: China dan AS 'Mesra', Perang Dagang Berakhir Damai?
-
Pertamina Buka Posko di Jatim: Ini Tata Cara Klaim Biaya Perbaikan Mesin
-
Sidak SPBU di Jatim, Bahlil Tindak Tegas Pertamina, Jika Benar Distribusikan BBM Tak Layak Edar!
-
Pertalite Dikeluhkan di Jatim, Pertamina Investigas BBM yang Disuplai Terminal Tuban dan Surabaya
-
Kinerja Keuangan BRI Kokoh, CASA Naik dan Likuiditas Terjaga Hingga Q3 2025