Suara.com - Indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Jumat (27/11/2015) dibuka menguat sebesar 2,02 poin di tengah harga komoditas yang bergerak naik.
Kepala Riset First Asia Capital David Sutyantodi Jakarta, Jumat (27/11/2015) mengatakan, penguatan harga komoditas terutama logam kembali membuka peluang harga saham sektor pertambangan bergerak menguat sehingga menjadi salah satu penopang kenaikan IHSG BEI.
"Meski pergerakan IHSG masih dalam pola konsolidasi, namun berpeluang melanjutkan penguatannya seiring dengan harga komoditas dunia. Penguatan harga komoditas dapat memicu 'rebound' lanjutan saham sektor pertambangan," katanya.
IHSG BEI dibuka menguat sebesar 2,02 poin atau 0,04 persen menjadi 4.599,08. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau LQ45 bergerak naik 0,54 poin (0,07 persen) menjadi 795,72.
Ia memperkirakan indeks BEI akan bergerak di kisaran level 4.580-4.630 pada akhir pekan ini (Jumat, 27/11) dengan peluang menguat terbatas.
Kepala Riset Universal Broker Indonesia Satrio Utomo menambahkan bahwa jika aliran dana asing kembali masuk ke pasar saham domestik maka IHSG berpotensi melanjutkan kenaikan meski dibayangi sentimen negatif bursa di kawasan Asia.
"Kemarin (Kamis, 26/11) adalah hari pertama dimana dana asing mengalir cukup deras. Kalau hari ini aliran dana asing masih berlanjut berarti 'rally' IHSG hingga akhir tahun juga sepertinya akan masih terus berlanjut," katanya.
Bursa regional, di antaranya indeks Hang Seng turun 151,56 poin (0,67 persen) menjadi 22.337,38, indeks Nikkei turun 91,19 poin (0,46 persen) ke level 19.854,78, dan Straits Times melemah 13,70 poin (0,47 persen) ke posisi 2.871,80. (Antara)
Berita Terkait
-
Bos OJK: Ada Tiga Cara Perkuat Pasar Modal Indonesia, Ini Kuncinya
-
IHSG Bergerak Dua Arah di Awal Sesi Jumat, Cermati Saham-saham Ini
-
Gurita Bisnis Victor Hartono, Pemimpin Grup Djarum: Usaha dan Saham
-
IHSG Menguat Tipis Sore Ini, Apa Saja Saham yang Cuan
-
Saham Grup Bakrie dan GOTO Banjir Jual Bersih, BUMI Menjadi Top Seller
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
Terkini
-
ASN Bolos, Hak Pensiun Langsung Hilang
-
Aset Kripto Masuk Jurang Merah, Tekanan Jual Bitcoin Sentuh Level Terendah 6 Bulan
-
Rupiah Masuk Zona Hijau Lawan Dolar Amerika, Terangkat Sentimen Ini
-
Prabowo Panggil Dasco 2 Kali Sepekan: Urusan Perut Rakyat Jadi Taruhan
-
Bos OJK: Ada Tiga Cara Perkuat Pasar Modal Indonesia, Ini Kuncinya
-
IHSG Bergerak Dua Arah di Awal Sesi Jumat, Cermati Saham-saham Ini
-
Alasan Menkeu Purbaya Ngotot Gali Pajak dari Ekspor Emas
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Pengusaha Warteg Khawatir Omzet Anjlok Gegara Kebijakan Ini
-
Emas Antam Terpeleset Jatuh Jelang Akhir Pekan, Cek Rincian Harganya