Suara.com - Setiap jenis lantai rumah ternyata memiliki perawatan yang berbeda, termasuk cara mengepelnya. Bila melakukannya dengan sesuai, lantai bisa lebih bersih maksimal serta terawat dengan baik. Ayo, cari tahu teknik mengepel yang sesuai dengan jenis lantai rumah di bawah ini!
Lantai Semen
Sebagian rumah di Indonesia masih ada yang menggunakan lantai semen. Bukan hanya pada hunian bergaya tradisional, lantai ini pun banyak diaplikasikan pada rumah modern. Cara membersihkan jenis lantai ini mudah, hanya perlu dipel dengan kain basah. Sebelumnya, pastikan kotoran telah disapu dengan menggunakan sapu berserat kasar.
Lantai Keramik
Keramik merupakan jenis lantai yang paling umum digunakan saat ini. Selain harganya relatif murah, ternyata cara membersihkannya pun tergolong simpel. Apalagi saat ini sudah banyak cairan pembersih khusus lantai yang cocok untuk lantai jenis ini.
Sebelum digunakan, campurkanlah cairan pembersih ke dalam satu ember air hangat. Celupkan kain pel ke dalam larutan tersebut, peras, lalu gunakan untuk membersihkan noda pada keramik. Lakukan proses pembersihan ini seminggu sekali.
Lantai Kayu
Pada hunian-hunian masa kini, lantai kayu kerap digunakan untuk memberikan kesan natural. Ada yang mengatakan proses pembersihan jenis lantai ini memakan tenaga dan juga waktu. Sebenarnya tidak begitu, kok!
Langkah pertama, sapu kotoran yang menempel pada lantai kayu dengan kain microfiber. Setelah itu, semprotkan cairan permbersih khusus secara merata. Selanjutnya, lap cairan tersebut menggunakan kain kering. Tidak hanya membersihkan, cara ini pun dapat merawat warna kayu dengan baik.
Lantai Laminasi
Sepintas, lantai jenis laminasi memiliki penampakan yang mirip dengan lantai kayu. Bedanya, lantai laminasi tersusun dari serbuk kayu yang dilapisi berbagai bahan. Harganya lantai ini lebih murah, maka itu kerap dijadikan alternatif untuk rumah.
Selain harganya yang relatif rendah, lantai laminasi pun mudah dipasang dan dirawat. Gunakanlah sapu untuk menghilangkan berbagai debu dan kotoran. Setelah sudah bersih, lanjutkan pembersihan dengan kain pel seperti biasa.
Lantai Linoleum
Lantai linoleum memang tidak terlalu dikenal oleh masyarakat Indonesia. Aslinya jenis lantai satu ini sangat populer di wilayah Amerika dan juga Eropa. Bukan berarti lantai ini tidak ada yang menggunakan di negara kita, lho!
Lantai linoleum sangat menarik karena tidak mudah terbakar dan juga dapat didaur ulang. Nilai tambah yang lain, lantai ini pun mudah untuk dibersihkan. Pel menggunakan cairan khusus setiap dua hingga enam bulan sekali agar permukaannya tetap mengilat.
Berita Terkait
-
Bingung Pilih Tipe Rumah? Ini Panduan Lengkap Tipe 21, 36, 45, Hingga 70!
-
Mengapa Milenial Lebih Suka Rumah Industrial Minimalis daripada Rumah Mewah?
-
5 Lokasi Rumah "Terlarang" Menurut Feng Shui, Salah Satunya Tusuk Sate
-
Baru Menikah dan Mau Beli Rumah? Ini 5 Tipe Rumah yang Ideal Untuk Keluarga Muda
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
BI Ramal Kinerja Penjualan Eceran Bakal Lebih Tinggi, Ini Pendorongnya
-
Rupiah Masih Masuk Zona Merah, Dolar AS Menguat ke Level Rp16.874
-
Harga Emas Antam Makin Mahal, Hari Ini Dibanderol Rp 2.652.000/Gram
-
IHSG Berbalik Menguat di Selasa Pagi, Kembali ke Level 8.900
-
Lebih Rendah, Ekonomi Indonesia Diramal Mentok 5,2 Persen di 2026
-
IHSG di Titik Krusial, Tetap Berpotensi Rebound Meski Waspada Koreksi Lanjutan
-
Terhubung Judol, 5.284 Akun QRIS Ditutup!
-
5 Fakta Kasus Timothy Ronald dan Dugaan Penipuan Kripto MANTA Network
-
Target Lifting Minyak Pertamina di 2025 Terlampaui, Pakar Bilang Begini
-
Harga Saham RMKE Ditarget 10.000, Ini Profil Pemiliknya