Suara.com - Pembangunan infrastruktur oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tidak hanya terkonsentrasi di Pulau Jawa atau kota-kota besar saja, melainkan juga di kawasan perbatasan maupun di pulau-pulau terdepan Nusantara.
Hal ini merupakan wujud nyata implementasi Nawacita Presiden Joko Widodo dan Wapres Jusuf Kalla dalam membangun Indonesia dari pinggiran dalam rangka menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“Pembangunan infrastruktur menjadi salah satu prioritas nasional yang bertujuan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan pemerataan hasil-hasil pembangunan,” kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono beberapa waktu lalu.
Di dalam Rencana Strategis Kementerian PUPR, pulau-pulau kecil terluar termasuk dalam Wilayah Pengembangan Strategis (WPS) 35 yang disusun Master Plan nya oleh Badan Pengembangan Infrastruktur Wilayah (BPIW).
Dalam mewujudkan amanat Nawacita tersebut, Kementerian PUPR melalui Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera III, Ditjen Sumber Daya Air melakukan pembangunan pengaman pantai pulau-pulau kecil terdepan di Provinsi Riau yakni Pulau Rupat dan Pulau Rangsang untuk melindungi garis pantai terluar dari abrasi.
Pembangunan pengaman pantai di Pulau Rupat berada di Desa Teluk Rhu, Kabupaten Bengkalis sepanjang 187 meter dengan biaya dari APBN 2018 sebesar Rp 3,69 miliar. Pekerjaan dilakukan oleh kontraktor lokal PT. Karya Muda Belia dengan progres pekerjaan saat ini mencapai 91,93 persen.
Lokasi kedua pembangunan yakni di Desa Parit Senang, Pulau Rangsang, Kabupaten Kepulauan Meranti sepanjang 150 meter dengan anggaran Rp 3,79 miliar. Pekerjaan dilakukan oleh kontraktor lokal PT. Berkah Pulau Makmur dengan progres saat ini mencapai 47,17 persen.
Kedua paket pekerjaan pengaman pantai tersebut, ditargetkan rampung pada September 2018. Selain melindungi garis pantai, dilakukan penataan kawasan di sekitar Pantai Rupat dan Pantai Rangsang masing-masing seluas 150 m2.
Pembangunan Irigasi Tahun 2017 dan 2018
Selain kegiatan pengamanan pantai, Kepala BWS Sumatera III Asmelita mengatakan tengah melaksanakan pembangunan saluran irigasi interkoneksi di Daerah Irigasi (DI) Osaka, rehabilitasi jaringan irigasi DI Kelayang, rehabilitasi jaringan rawa di Daerah Rawa (DR) Sei Upih, DR Pebenaan, DR Kuala Sebatu Kecamatan Batang.
Kemudian peningkatan DR. Siak Kiri Kecamatan Bunga Raya, pembangunan penyediaan air baku Bangun Purba, pembangunan intake dan jaringan pipa transmisi penyediaan air baku di Pekanbaru (Sei Siak), dan Kebun Durian Kec. Gunung Sahilan.
Tahun 2018, diprogramkan untuk dilanjutkan pembangunan irigasi di Daerah Irigasi (DI) Osaka, rehabilitasi jaringan irigasi DI Kelayang, peningkatan jaringan rawa di DR Panji-Panji dan DR. Pebenaan, pembangunan penyediaan air baku Durolis, dan pembangunan intake dan jaringan pipa transmisi penyediaan air baku di Kabupaten Siak.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
YES 2025: Ajak Anak Muda Berani Memulai Usaha, Waktu Menjadi Modal Utama
-
YES 2025: Berbagi Tips Investasi Bagi Generasi Muda Termasuk Sandwich Generation
-
Youth Economic Summit 2025 : Pentingnya Manfaat Dana Darurat untuk Generasi Muda
-
Kapan Bansos BPNT Cair? Penyaluran Tahap Akhir Bulan November 2025, Ini Cara Ceknya
-
Youth Economic Summit 2025: Ekonomi Hijau Perlu Diperkuat untuk Buka Investasi di Indonesia
-
Apa Itu Opsen Pajak? Begini Perhitungannya
-
Suara Penumpang Menentukan: Ajang Perdana Penghargaan untuk Operator Bus Tanah Air
-
Youth Economic Summit 2025: Peluang Industri Manufaktur Bisa Jadi Penggerak Motor Ekonomi Indonesia
-
Kapan Kenaikan Gaji Pensiunan PNS 2025 Cair? Ini Kata Kemenkeu dan Realitanya
-
Youth Economic Summit (2025) : Indonesia Diminta Hati-hati Kelola Utang