Suara.com - Presiden Jokowi menyebutkan bahwa harga beras di pasar mulai turun. Salah satunya harga beras di Pasar Induk Cipinang, Jakarta Timur.
"Tadi saya dapat informasi dari Kepala Bulog harga di Cipinang trennya turun. Karena beberapa hari ini Bulog sudah melakukan Operasi Pasar untuk memberikan suplai untuk pasar-pasar yang membutuhkan," kata dia saat mengunjungi Gudang Bulog Divre DKI Jakarta-Banten di Kelapa Gading, Jakarta, Kamis (10/1/2018).
Menurut mantan Gubernur DKI Jakarta ini, operasi pasar diyakini sangat efektif untuk menurunkan harga beras di pasar. Apalagi, lanjut dia, sebentar lagi petani memanen padi, sehingga bisa menambah stok beras.
"Sudah saya sampaikan tren harga beras mulai turun, sebentar lagi Februari dan Maret mulai masuk panen raya ini akan mempengaruhi suplai," tuturnya.
Jokowi menambahkan, pemerintah juga berusaha untuk menjaga keseimbangan harga antara petani dan masyarakat.
"Ya memang stabilitas diperlukan, kalau kita mau harga turun drastis suplai aja ke pasar tapi harga petani rugi. Keseimbangan antara harga produksi dengan pasar harus dijaga Bulog, tidak bisa harga terlalu murah petaninya akan sulit," pungkasnya.
Berdasarkan data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional, harga rata-rata beras di semua provinsi pada Kamis (10/1/2019) sebesar Rp 11.600 per kilogram atau turun dari harga hari sebelumnya yang sebesar Rp 11.900 per kilogram.
Berita Terkait
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 7 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Alpha Arbutin untuk Hilangkan Flek Hitam di Usia 40 Tahun
- 7 Pilihan Parfum HMNS Terbaik yang Wanginya Meninggalkan Jejak dan Awet
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
Terkini
-
Respon Bahlil Setelah Dedi Mulyadi Cabut 26 Izin Pertambangan di Bogor
-
Buruh IHT Lega, Gempuran PHK Diprediksi Bisa Diredam Lewat Kebijakan Menkeu Purbaya
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
IHSG Merosot Lagi Hari Ini, Investor Masih Tunggu Pertemuan AS-China
-
Ada Demo Ribut-ribut di Agustus, Menkeu Purbaya Pesimistis Kondisi Ekonomi Kuartal III
-
Bahlil Blak-blakan Hilirisasi Indonesia Beda dari China dan Korea, Ini Penyebabnya
-
Purbaya Akui Pertumbuhan Ekonomi Q3 2025 Lambat, Tapi Warga Mulai Percaya Prabowo
-
Rupiah Membara Taklukan Dolar AS di Penutupan Hari Ini
-
Bahlil Sindir SPBU Swasta Soal BBM Etanol: Jangan Dikira Kita Tidak Paham
-
8.000 Warga Kurang Mampu di Berbagai Daerah Bakal Nikmati Sambungan Listrik Gratis