Suara.com - Menggeliatnya pengembangan tipe hunian vertikal atau apartemen Jakarta diketahui juga diikuti oleh kawasan-kawasan lain yang memiliki letak sangat berdekatan. Lebih spesifiknya lagi, yakni kawasan yang berbatasan secara langsung dengan ibu kota.
Sebut saja kawasan Tangerang Selatan (Tangsel), yang berbatasan langsung dengan Kotamadya Jakarta Selatan. Dalam 5 tahun terakhir, Tansel termasuk menjadi salah satu kawasan yang menyuplai unit-unit hunian vertikal untuk masyarakat.
Tidak hanya dari sisi suplai unit hunian, sentimen positif juga terus hadir dalam pencarian apartemen di Tansel. Berbagai faktor seperti kedekatan wilayah dengan kawasan bisnis ibu kota, perkembangan kota yang pesat, hingga integrasi aksesibilitas infrastruktur dikatakan melatar belakangi pesatnya pencarian apartemen di Tangerang Selatan.
Portal properti global, Lamudi.co.id melansir, sepanjang tahun 2020 tercatat lebih dari 19 ribu pencarian apartemen di Tansel via daring. Adapun rata-rata pertumbuhan pencarian properti tersebut mencapai 13 persen per bulannya.
Apartemen di BSD City Marak Diincar
Dalam pemetaan pengembangan proyek apartemen di Tangsel, Lamudi.co.id mengungkapkan lokasi-lokasi populer seperti Bintaro, Serpong dan BSD City masih menjadi penyuplai terbesar dan wilayah incaran para pencari hunian vertikal. Diantara wilayah-wilayah populer tersebut, unit-unit apartemen di kawasan kota mandiri BSD City adalah pemuncaknya.
Novriyadi, Head of Property Research Lamudi.co.id memaparkan, populernya pencarian apartemen via daring sepanjang 2020 di BSD City sejalan dengan suplai hunian vertikal yang menyasar seluruh kategori pendapatan masyarakat.
Selain menyasar seluruh kategori masyarakat, poin penting yang ia garis bawahi sebagai nilai tambah pesatnya pencarian masyarakat sepanjang 2020 datang dari Program BSD City Move in Quickly. BSD City Move in Quickly sendiri diluncurkan oleh pengembang Sinarmas Land semenjak pertengahan Maret 2020 dengan berbagai kemudahan penawaran baik dari potongan harga, kemudahan uang muka, hingga hadiah langsung dari developer.
Apartemen Casa de Parco disebut merupakan satu-satunya hunian vertikal yang termasuk dalam BSD City Move in Quickly. Tidak hanya dalam sektor hunian vertikal, BSD City Move in Quickly juga memberikan kemudahan pada pembelian cluster perumahan, unit komersial, dan lahan kavling.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jelang Akhir Tahun Realisasi Penyaluran KUR Tembus Rp240 Triliun
-
Jabar Incar PDRB Rp4.000 Triliun dan Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen
-
BRI Insurance Bidik Potensi Pasar yang Belum Tersentuh Asuransi
-
Cara SIG Lindungi Infrastruktur Vital Perusahaan dari Serangan Hacker
-
Dukung Implementasi SEOJK No. 7/SEOJK.05/2025, AdMedika Perkuat Peran Dewan Penasihat Medis
-
Fakta-fakta RPP Demutualisasi BEI yang Disiapkan Kemenkeu
-
Rincian Pajak UMKM dan Penghapusan Batas Waktu Tarif 0,5 Persen
-
Tips Efisiensi Bisnis dengan Switchgear Digital, Tekan OPEX Hingga 30 Persen
-
Indef: Pedagang Thrifting Informal, Lebih Bahaya Kalau Industri Tekstil yang Formal Hancur
-
Permata Bank Targetkan Raup Rp 100 Miliar dari GJAW 2025