Suara.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada awal pra perdagangan hari ini masuk zona merah, dimana IHSG turun dibuka ke posisi 6.107 dibandingkan pada penutupan perdagangan kemarin di posisi 6.113.
Melansir data RTI, Kamis (26/8/2021), IHSG diawal pra perdagangan dibuka melemah tipis 6,1 basis poin atau 0,10 persen.
Sementara itu indeks LQ45 juga dibuka melemah, pada awal pra perdagangan indeks ini turun sebesar 0,19 persen ke level 856.
Pada level tersebut IHSG telah ditransaksikan sebanyak 6,2 juta lembar saham dengan nilai mencapai Rp 31 miliar dan volume transaksi mencapai 1,9 ribu kali.
Sebanyak 78 saham menguat, 28 saham melemah dan 77 saham belum ditransaksikan.
CEO Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya mengatakan IHSG pada hari ini akan rentan terkoreksi.
Menurutnya, pergerakan indeks akan terbatas hingga sore nanti, sehingga IHSG akan berada dalam fase konsolidasi dengan potensi tekanan yang masih cukup besar.
"Hari ini IHSG berpotensi bergerak terbatas," kata William dalam analisanya.
Ia memproyeksi IHSG bergerak dalam rentang support 5.872 dan resistance 6.123. Meski begitu, William menyarankan pelaku pasar tetap mencermati sejumlah saham, seperti PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR), PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR), dan PT Astra International Tbk (ASII).
Baca Juga: Masih Dalam Tekanan, IHSG Dibuka Naik Tipis ke 6.094
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Apa Itu ROA? Kenali Fungsi dan Rumusnya untuk Menilai Kinerja Bisnis
-
OJK Tancap Gas Konsolidasi Bank, Ratusan BPR/S Akan Digabung
-
Apa Kabar Rupiah di 2026? Ini Prediksi dan Risiko yang Mengintai
-
Grab Indonesia 2025: Ketika Platform Digital Menjadi Bantalan Sosial dan Mesin Pertumbuhan Ekonomi
-
Purbaya Ungkap Peluang Gaji PNS Naik Tahun Depan, Ini Bocorannya
-
ESDM Terus Kejar Target Produksi Minyak Tembus 900 Ribu Barel per Hari
-
Harga Cabai Tak Kunjung Turun Masih Rp 70.000 per Kg, Apa Penyebabnya?
-
Pasokan Energi Aman, Pembangkit Listrik Beroperasi Tanpa Kendala Selama Nataru
-
Bahlil Tegaskan Perang Total Lawan Mafia Tambang
-
Petani Soroti Kebijakan Biodiesel Justru Bisa Rusak Ekosistem Kelapa Sawit