Suara.com - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk bersama PT Modernland Realty Tbk bersinergi dengan melakukan penandatanganan kesepakatan kerjasama Kredit Pemilikan Rumah (KPR), proyek hunian berskala kota (township) seluas 1.000 hektar yang dikembangkan PT Modernland Realty Tbk di kawasan Cilejit, Tangerang, Banten.
Penandatanganan kesepakatan kerjasama Kredit Pemilikan Rumah (KPR) tersebut ditanda tangani oleh Regional CEO BRI Jakarta 1, Rudhy Sidharta bersama Managing Director Modernland Cilejit, Reagan Honoris.
Reagan Honoris, Managing Director Modernland Cilejit menuturkan, kerjasama dengan Bank BRI ini dalam rangka memenuhi kebutuhan fasilitas pembiayaan pembelian rumah untuk konsumen.
“Kami memberikan beragam cara pembayaran, termasuk menggunakan metode pembayaran KPR yang masih menjadi pilihan utama para konsumen. Dengan adanya fasilitas pembiayaan kepemilikan rumah (KPR) dari Bank BRI ini diharapkan akan lebih mempermudah konsumen untuk merealisasikan pembelian rumah di Modernland Cilejit,” kata Reagan Honoris dalam keterangannya, Jumat (10/9/2021).
Lebih lanjut Reagan Honoris mengatakan, dipilihnya Bank BRI, bukan tanpa alasan. Sebagaimana diketahui bahwa Bank BRI adalah Bank terbesar yang ada di Indonesia saat ini.
Bank BRI memiliki program KPR yang menarik, melalui program-program KPR BRI yang akan ditawarkan tersebut, tentu akan meningkatkan minat masyarakat untuk segera memiliki hunian di Modernland Cilejit.
Seperti dijelaskan Rudhy Sidharta, Regional CEO BRI Jakarta 1, konsumen Modernland Cilejit berkesempatan untuk mendapatkan fasilitas KPR dari Bank BRI dengan suku bunga khusus mulai dari 5,99 persen fix 3 tahun pertama dengan jangka waktu pembiayaan (tenor) hingga 20 tahun.
Program ini berlaku untuk karyawan swasta, karyawan BUMN, pegawai pemerintah (ASN), dan TNI/ Polri yang selama ini gaji (payroll) dibayarkan melalui Bank BRI.
Rudhy Sidharta menambahkan bahwa saat ini BRI memiliki berbagai produk fasilitas KPR yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan nasabah. BRI menawarkan kemudahan dan kecepatan layanan pengajuan KPR, mulai dari tingkat suku bunga pinjaman yang sangat kompetitif hingga proses pengajuan KPR dengan instant approval (one day approval) khusus untuk pembelian rumah/apartemen dari developer yang telah memiliki kerjasama dengan BRI.
Baca Juga: Tangguh di Tengah Hantaman Pandemi, BRI Incar Pertumbuhan Berkelanjutan
Selanjutnya, calon debitur yang ingin mengajukan fasilitas KPR di Bank BRI saat ini juga dimudahkan dengan penggunaan aplikasi BRISPOT. Melalui Aplikasi BRISPOT calon debitur dapat mengajukan permohonan fasilitas KPR tanpa harus datang secara langsung ke kantor Bank BRI.
Rudhy Sidharta menyampaikan, kerja sama antara Bank BRI dengan Modernland Cilejit akan lebih erat lagi. Bank BRI akan memberikan pelayanan perbankan kepada penghuni di Perumahan Modernland Cilejit untuk memudahkan penghuni melakukan aktivitas perbankannya, dengan memanfaatkan produk dan layanan perbankan yang diberikan oleh Bank BRI.
“Melalui produk dan layanan yang optimal dan berkualitas, Bank BRI berkomitmen untuk menjadi one stop financial services bagi Modernland Cilejit,” tutur Rudhy Sidartha.
Modernland Cilejit dirancang sebagai sebuah kawasan premium yang dilengkapi oleh berbagai fasilitas modern terbaik seperti sarana pendidikan, Theme Park, Water Park dan Edu Park, sarana kesehatan, area komersial, transportasi hingga sarana ibadah.
“Modernland Cilejit menawarkan keseimbangan hidup bersama keluarga dan orang terkasih dengan sederet fasilitas lengkap. Modernland Cilejit akan memberikan warna baru bagi kawasan hunian di wilayah Tangerang,” kata Helen Hamzah, Director Marketing Urban Development PT Modernland Realty Tbk.
Lokasi Modernland Cilejit hanya selangkah dan terintegrasi langsung dengan stasiun KRL Commuterline Cilejit.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Menperin: BUMN Tekstil Disiapkan, Dana Rp 100 Triliun Akan Digelontorkan
-
Pemerintah Akui Masih Ada Daerah Rentan Pangan di Indonesia
-
Prabowo Cabut Izin 28 Perusahan, Ada Tambang Emas Astra dan PT Toba Pulp Lestari
-
PT Nusantara Regas Terima Pasokan LNG Perdana dari PGN
-
Thomas Djiwandono Mundur dari Gerindra, Jadi Calon Kuat Deputi Gubernur BI
-
Pemerintah Diminta Waspadai El Nino, Produksi Padi Terancam Turun
-
Dirjen Gakkum ESDM Minta Tambang Emas Ilegal Tak Disalahkan soal Insiden di Pongkor
-
Tewaskan 3 Orang, ESDM Segera Telusuri Asap Beracun Tambang Emas Pongkor
-
INDEF Nilai Tekanan Fiskal APBN Makin Berat Jika Insentif EV Benar-benar Dicabut
-
ESDM Temukan 5.000 Ton Batu Bara di Sungai Mahakam, Diduga dari Pertambangan Ilegal