Suara.com - PT Zebra Nusantara Tbk (ZBRA) terus melakukan ekspansi bisnis. Tak puas dengan net sales tahun ini yang menembus 30.000 persen, perusahaan di bawah Komando Rudy Tanoesoedibjo ini akan menjalin kerjasama dengan perusahaan asal Korea Selatan di bidang kesehatan.
Situasi pandemi Covid 19 di dunia dan terutama di Indonesia yang masih terjadi hingga saat ini, membuat perusahaan berkode emiten ZBRA turut mengambil andil dalam pemulihan pandemi ini.
"ZBRA memproyeksikan dapat menjalin kerja sama bersama perusahaan besar asal Korea Selatan untuk mengembangkan reagen PCR Covid-19 PCR secara lokal dengan teknologi canggih Korea Selatan. Hal ini tentunya menjadi sangat penting untuk situasi pandemi di Indonesia, terutama untuk proses pengecekan COVID-19 di tengah masyarakat, selain itu juga menjadi langkah penting dalam membantu pemerintah mengeluarkan Indonesia dari pendemi Covid-19, " kata Direktur ZBRA Gary Tanoesoedibjo, melalui siaran persnya, Rabu (27/10/2021).
Gary menjelaskan, saat ini perusahaannya masih dalam tahap penjajakan kerjasama dengan perusahaan asal Korea tersebut. Perusahaan asal negeri ginseng ini fokus bisnisnya di dalam bidang kesehatan dan juga di dalam penyediaan layanan kesehatan secara modern.
Perusahaan tersebut telah aktif dalam riset beserta pengembangan dengan teknologi terbarukan untuk menyediakan layanan kesehatan yang mumpuni.
"Layanan kesehatan dan juga beragam produk yang dikembangkan oleh perusahaan Korea Selatan tersebut telah mendapatkan sertifikasi secara resmi oleh badan pemerintah di Korea Selatan. Sehingga dapat menjamin layanan serta produk yang dipasarkannya," ujar Gary.
Gary menjelaskan, kerjasama tersebut nantinya berupa transfer teknologi yang berkaitan dengan laboratorium “National Genetic Molecular Diagnostic” dan “Molecular Diagnostic Kit” yang diperlukan dalam situasi pandemi ini.
"Dengan adanya kerja sama bisnis ini diharapkan ZBRA dapat meningkatkan kualitas produk lokal karena berhasil menyediakan produk lokal yang dirancang dengan teknologi teruji dan tersertifikasi dari Korea Selatan khususnya pengembangan reagen PCR Covid-19 yang saat ini menjadi highlight dalam 2 tahun terakhir," imbuhnya.
Baca Juga: Penjualan ZBRA Naik Signifikan, Ternyata Ini Penyebabnya
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
Terkini
-
Mendag Temukan Harga Cabai Naik Jelang Nataru
-
Bos Djarum Victor Hartono Terseret Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty, Purbaya: Bukan Zaman Sekarang!
-
Intip Gaji dan Tunjangan Ken Dwijugiasteadi, Eks Dirjen Pajak
-
Kejagung Ungkap Status Victor Hartono, Anak Orang Terkaya Indonesia yang Dicekal dalam Kasus Korupsi
-
Mulai Malam Ini Pemerintah Resmi Kasih Diskon Tiket Kereta hingga Pesawat Besar-besaran
-
Pertamina Mulai Bersiap Produksi Massal Avtur dari Minyak Jelantah
-
Soal Kenaikan Gaji ASN di 2026, Kemenkeu: Belum Ada Keputusan Apapun!
-
Banyak Negara Dibikin Pusing Soal Ekspansi Layanan QRIS
-
25 Juta UMKM Onboarding ke E-Commerce, Siap Ngegas Pertumbuhan Ekonomi
-
Menko Airlangga Buka Peluang Swasta Bisa Ikut Impor BBM dan LPG dari AS