Suara.com - Natal adalah musim liburan di mana banyak orang memikirkan kesenangan, pergi berlibur, dan bersantai di rumah. Tetapi beberapa orang melihat periode ini sebagai waktu untuk memulai usaha.
Berikut ini beberapa ide usaha saat Natal yang bisa kamu pilih untuk menambah pundi-pundi rupiah. Beberapa bisnis musiman bahkan bisa meraup keuntungan cukup besar. Kamu bahkan bisa memulainya jauh-jauh hari sebagai persiapan jelang Natal dan liburan akhir tahun, berikut pilihannya.
1. Jasa Fotografi
Memulai bisnis fotografi adalah cara yang bagus untuk menambah penghasilan saat liburan Natal. Memiliki bisnis fotografi profesional dan personal memberi kamu kesempatan untuk mendapatkan keuntungan.
Saat Natal, kebanyakan orang suka mengambil foto untuk disimpan sebagai kenang-kenangan. Kamu bahkan bisa menawarkan layanan video untuk mengabadikan momentum Natal keluarga. Tekankan pula bahwa kamu memang tidak keberatan bekerja di hari libur Natal.
2. Pemasang Lampu Natal
Usaha pemasangan lampu natal atau jasa dekorasi bisa menjadi sumber penghasilan tambahan selama liburan Natal. Banyak pemilik rumah lebih suka menyewa pemasang lampu Natal profesional untuk mendekorasi atau menghias rumahnya saat perayaan Natal.
3. Keranjang Hadiah Unik
Selama musim Natal, orang-orang lebih bersemangat untuk mengirim hadiah. Jika kamu tahu cara membuat keranjang hadiah dan beberapa jenis kreativitas tentang hadiah apa yang harus dimasukkan ke dalam kotak hadiah, maka ini bisa menjadi peluang usaha menguntungkan saat Natal.
Baca Juga: Tak Ada Penyekatan Selama Nataru, DIY Batasi Mobilitas di Ruang Publik
Membuat keranjang hadiah selalu diminati apalagi jika memiliki bahan dan bentuk yang unik. Buat keranjang hadiah Natal yang tidak biasa, seperti dari bahan-bahan alami yang langka di pasaran atau bentuk yang lucu.
4. Layanan Event Organizer
Pada periode Natal, ada banyak acara yang berjalan, baik untuk lingkup keluarga maupun lembaga gereja. Ada banyak tokoh dan selebritis yang hadir untuk menghadiri acara tersebut.
Jika kamu memiliki pengalaman dalam merencanakan acara, maka periode Natal seharusnya menjadi waktu bagi untuk menghasilkan lebih banyak uang dari kemampuan dengan membuka layanan event organizer.
Tak perlu khawatir karena jasa ini menuntutmu bekerja berkelompok sehingga kamu tak perlu pusing sendirian. Tema, tempat, waktu, jumlah tamu, makanan, pilihan minuman, dekorasi, dan agenda acara semuanya harus dipertimbangkan dalam perencanaan acara.
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni
Berita Terkait
-
Libur Nataru, Tak Ada Pos Penyekatan di Perbatasan Riau
-
Ganjil Genap di Depok Diperpanjang Sampai Akhir Tahun
-
Cegah Penyebaran COVID-19, Polres Cianjur Bakal Tekan Mobilitas Warga saat Libur Nataru
-
5 Cara Jualan Online: Langkah Awal Sebelum Tentukan Modal dan Sasaran
-
Tak Kalah dari Brand Luar Negeri, Pasutri Ini Tawarkan Produk Murah Berkualitas
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Klaim Swasembada Dibayangi Risiko, Pengamat Ingatkan Potensi Penurunan Produksi Beras
-
Penyaluran Beras SPHP Diperpanjang hingga Akhir Januari 2026
-
BBRI Diborong Asing Habis-habisan, Segini Target Harga Sahamnya
-
Produksi Beras Pecah Rekor Tertinggi, Pengamat: Berkah Alam, Bukan Produktivitas
-
Update Pangan Nasional 11 Januari 2026: Harga Cabai Kompak Turun, Jagung Naik
-
8 Ide Usaha Makanan Modal Rp500.000, Prediksi Cuan dan Viral di Tahun 2026
-
Saham BUMI Dijual Asing Triliunan, Target Harga Masih Tetap Tinggi!
-
ANTM Gelontorkan Rp245,76 Miliar untuk Perkuat Cadangan Emas, Nikel dan Bauksit
-
AMMN Alokasikan USD 3,03 Juta untuk Eksplorasi Sumbawa, Ini Mekanismenya
-
Harga Emas Akhir Pekan Stabil, Pegadaian Sediakan Berbagai Variasi Ukuran