Suara.com - Beberapa waktu belakangan ini, affiliator tengah jadi perbincangan hangat warganet dan berbagai kalangan tengah ramai membahas affiliator. Lantas, apa itu affiliator?
Pasalnya, sejumlah orang mengaku mengalami kerugian saat jajal bisnis binary option yang ditawarkan oleh si affiliator. Untuk tahu lebih banyak tentang apa itu affiliator yang berhubungan dengan binary option, silahkan baca artikel Suara.com ini sampai selesai.
Apa itu Affiliator?
Affiliator adalah cara mengembangkan bisnis menggunakan metode sosialisasi terarah, yang mana ini dilakukan oleh seorang individu. Bisa dibilang affiliator ini sama halnya seperti seles atau bisa juga diartikan sebagai seseorang yang menerima endorse dengan gimmick mendapat keuntungan jika melakukan trading.
Biasanya, keuntungan affiliator diperoleh dari komisi per transaksi. Untuk nominal komisinya, sejauh ini masih belum ada informasi secara pasti.
Ichal Muhammad, mantan affiliator sekaligus selebriti menyampaikan melalui kanal Youtubenya tentang pembagian keuntungan affiliator dan perusahaan pemilik aplikasi. Adapun keuntungannya yakni 70% untuk affiliator dan 30% untuk aplikasi.
Trading Berkedok Judi
Belakangan ini, ada sejumlah platform trading berkedok judi yang sudah memakan banyak korban. Para korban ini mengaku menelan banyak kerugian karena mengikuti plarform trading yang ditawarlan si affiliator tersebut.
Adapun sejumlah platform trading berkedok judi tersebut yaitu Binomo, Olymp Trade, FBS, IQ Option, Insta Forex, Octa FX, dan lain sebagainya.
Baca Juga: Polisi Duga Sosok Pemilik Binomo Berada di Indonesia, Ciri-cirinya Seperti Ini
Diketahui, cara main trading berkedok judi tersebut yakni dengan menebak harga aset investasi apakah naik atau turun dalam kurun waktu 1 menit. Jadi, misal Anda pilih harga aset sebesar Rp 100, jika 1 menit setelahnya harganya jadi Rp 110, maka Anda tidak mengantongi keuntungan, bahkan modal yang Anda pertaruhkan pun juga hilang.
Hal ini mirip dengan yang ada di meja judi. Ketika Anda menggelontorkan taruhan, Anda akan memperoleh kembali uang Anda lenglap dengan keuntungannya jika tebakan benar. Namun, jika tebakannya salah, modal yang dipertaruhkan ditarik bandarnya atau modal Anda hilang.
Kekinian di Indonesia, dua affiliator menjadi tersangka karena merugikan para trader yakni Indra Kenz dan Doni Salmanan. Aset kedua affiliator tersebut juga telah disita pihak berwajib.
Demikian informasi mengenai apa itu affiliator dan daftar platform trading berkedok judi. Bagi siapa saja yang tertarik main trading, pastikan agar terhindar dari trading berkedok judi. Semoga informasi ini bermanfaat.
Kontributor : Ulil Azmi
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
YES 2025: Ajak Anak Muda Berani Memulai Usaha, Waktu Menjadi Modal Utama
-
YES 2025: Berbagi Tips Investasi Bagi Generasi Muda Termasuk Sandwich Generation
-
Youth Economic Summit 2025 : Pentingnya Manfaat Dana Darurat untuk Generasi Muda
-
Kapan Bansos BPNT Cair? Penyaluran Tahap Akhir Bulan November 2025, Ini Cara Ceknya
-
Youth Economic Summit 2025: Ekonomi Hijau Perlu Diperkuat untuk Buka Investasi di Indonesia
-
Apa Itu Opsen Pajak? Begini Perhitungannya
-
Suara Penumpang Menentukan: Ajang Perdana Penghargaan untuk Operator Bus Tanah Air
-
Youth Economic Summit 2025: Peluang Industri Manufaktur Bisa Jadi Penggerak Motor Ekonomi Indonesia
-
Kapan Kenaikan Gaji Pensiunan PNS 2025 Cair? Ini Kata Kemenkeu dan Realitanya
-
Youth Economic Summit (2025) : Indonesia Diminta Hati-hati Kelola Utang