Suara.com - PT Esensi Solusi Buana (ESB), sebagai salah satu penyedia software sistem operasional bisnis kuliner all-in-one terlengkap yang mendedikasikan diri untuk dunia F&B, kembali hadir di Kota Solo untuk mendorong kemajuan digitalisasi para pelaku UMKM kuliner dengan turut berpartisipasi dalam kegiatan Night Market Ngarsopuro bekerjasama dengan Dinas Koperasi, UKM & Perindustrian Kota Surakarta.
Partisipasi pada kegiatan pasar malam ini menjadi bentuk komitmen ESB untuk terus meningkatkan literasi digital para pelaku UMKM khususnya di sektor kuliner. Tidak hanya itu, ESB sendiri turut menunjukkan dukungannya pada misi pemerintah kota Surakarta dalam mempercepat pemulihan ekonomi pasca pandemi.
“Bukti keseriusan kami untuk terus menghadirkan edukasi teknologi guna mendorong literasi digital masih terus kami jalankan. Setelah partisipasi pada perhelatan Digitalisasi Nusantara Expo & Summit 2022 (DNES 2022) yang lalu, kami diundang oleh Kepala Dinas Koperasi, UKM & Perindustrian Surakarta untuk menghadirkan edukasi teknologi ESB Order, POSlite by ESB dan ESB Goods kepada para pelaku UMKM di Surakarta. Kami sangat mengapresiasi kesempatan dan kepercayaan ini.” kata Gunawan Woen, CEO dari ESB Restaurant Technology ditulis Senin (11/4/2022).
Bobby Hadiwijaya, VP of Business Development ESB, menambahkan, beberapa partisipan dari kegiatan ini seperti Thiwul Solo Mb. Hesti & Pecel Yu Jasmo telah menggunakan teknologi ESB Order dan POSlite by ESB dalam menjalankan operasionalnya.
"Mereka dapat menjadi contoh awal bagi para pelaku bisnis UMKM yang lain dan kami yakin teknologi ESB bisa bermanfaat dan mendukung UMKM Kuliner di Kota Solo." kata Bobby.
Kegiatan Night Market Ngarsopuro merupakan kegiatan yang sudah ada sejak 16 Februari 2009, digagas oleh Presiden Joko Widodo sewaktu masih menjabat sebagai wali kota.
Pada tanggal 9 April 2022, Gibran Rakabuming Raka selaku Wali Kota Surakarta membuka kembali Night Market Ngarsopuro yang telah ditutup selama 2 tahun akibat pandemi Covid-19. Rencananya kegiatan ini akan diadakan setiap malam minggu di sepanjang bulan Ramadhan 2022.
Semarak Night Market Ngarsopuro kali ini semakin lengkap dengan pengadaan tenda-tenda serta hiburan Live Music untuk menambah daya tarik bagi masyarakat.
Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perindustrian Solo, Wahyu Kristina dalam salah satu kesempatan menjelaskan bahwa dukungan sponsor dan kembali dibukanya Night Market Ngarsopuro ini diharapkan dapat mempercepat pemulihan ekonomi setempat pasca COVID-19.
Baca Juga: XL Axiata Dorong UMKM Perempuan Naik Level, Gelar KompetisisBerhadiah Modal Total Rp 150 Juta
“Kami sadar bahwa masih banyak para pelaku UMKM di Indonesia yang belum memasuki ranah digital. Melalui ekosistem teknologi yang kami hadirkan, kami siap mendukung pelaku UMKM agar mereka semakin mudah beradaptasi dengan perkembangan gaya hidup, memberikan efisiensi operasional dan pengelolaan bisnis, serta meningkatkan pengalaman dan kualitas pelayanan, sehingga memungkinkan UMKM untuk tumbuh dan semakin meluas,” tutup Yang Hira Idris, Head of Business Development dari ESB.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Klaim Swasembada Dibayangi Risiko, Pengamat Ingatkan Potensi Penurunan Produksi Beras
-
Penyaluran Beras SPHP Diperpanjang hingga Akhir Januari 2026
-
BBRI Diborong Asing Habis-habisan, Segini Target Harga Sahamnya
-
Produksi Beras Pecah Rekor Tertinggi, Pengamat: Berkah Alam, Bukan Produktivitas
-
Update Pangan Nasional 11 Januari 2026: Harga Cabai Kompak Turun, Jagung Naik
-
8 Ide Usaha Makanan Modal Rp500.000, Prediksi Cuan dan Viral di Tahun 2026
-
Saham BUMI Dijual Asing Triliunan, Target Harga Masih Tetap Tinggi!
-
ANTM Gelontorkan Rp245,76 Miliar untuk Perkuat Cadangan Emas, Nikel dan Bauksit
-
AMMN Alokasikan USD 3,03 Juta untuk Eksplorasi Sumbawa, Ini Mekanismenya
-
Harga Emas Akhir Pekan Stabil, Pegadaian Sediakan Berbagai Variasi Ukuran