Suara.com - Pengerjaan Tol Cinere- Jagorawi atau Tol Cijago sudah memasuki seksi 3 yang menghubungkan Kukusan – Cinere (Kota Depok) jika sudah operasi penuh akan menghubungkan tol Jagorawi langsung ke Cinere, Depok, Kunciran hingga Bandara Soekarno-Hatta.
"Selain itu juga akan menghubungkan ke Tol Depok-Antsari dan Tol TB Simatupang," kata Direktur Operasional PT Trans Lingkar Kita Jaya (TLKJ) Alfiandra di Depok, Jawa Barat, Kamis (21/4/2022).
Menurut dia, penyelesaian pembangunan jalan Tol Cijago seksi 3 menjadi perhatian khusus Presiden Joko Widodo karena termasuk dalam Proyek Strategis Nasional.
"Ditargetkan pekerjaan Tol Cijago ini selesai pada Oktober 2022 dan saat ini penyelesaiannya sudah mencapai 48,997 persen," katanya.
Dikatakannya, target 1 Oktober 2022 sudah tersambung semua, pekerjaan selesai. "Setelah selesai, ada yang namanya serah terima dari kontraktor ke pihak kami, itu ada prosesnya lagi sekitar satu hingga dua bulan," ucapnya.
Seksi 3 jalan tol ini menghubungkan Kukusan – Cinere dan membentang sepanjang 5,44 km. Jalan Tol Cijago Seksi 3 melengkapi 2 seksi Jalan Tol Cijago sebelumnya, yaitu Seksi 1 Jagorawi– Raya Bogor sepanjang 3,7 km yang beroperasi penuh sejak tahun 2012, dan Seksi 2 Raya Bogor– Kukusan sepanjang 5,5 km beroperasi sejak awal tahun 2020.
TLKJ selaku investor dan pengelola jalan Tol Cijago, yang memperoleh konsesi tol ini dari pemerintah sejak tahu 2010, sedang berupaya menyelesaikan dan melakukan percepatan pembangunan seksi 3 tersebut.
Jalan Tol Cijago merupakan bagian dari Jalan Tol JORR II terdiri atas ruas Cengkareng–Kunciran (14,2 km), Kunciran–Serpong (11,2 km), Serpong–Cinere (10,1 km), Cinere–Jagorawi (14,6 km), Cimanggis–Cibitung (25,4 km), Cibitung–Cilincing (33,9 km), dan akses Tanjung Priok (12,1 km).
"Bersama menteri terkait dan jajarannya dari pemerintah pusat hingga pemerintah daerah, Presiden selalu mengawasi dengan ketat rencana pembangunan jalan tol seksi pamungkas ini agar Jalan Tol JORR II dapat tersambung secara keseluruhan," katanya. [Antara]
Baca Juga: Spanduk Kocak Warga Krukut Depok Protes Proyek Jalan Tol: Debu Ini Menghalangi Ketampananku
Berita Terkait
-
Dibangun Tepat Waktu, PPRE Jamin Kualitas Proyek Jalan Tol Cijago Seksi 3
-
Deretan Fakta di Balik Rumah yang Berdiri di Proyek Tol Cijago, Milik Siapa?
-
Fakta-fakta di Balik Satu Rumah yang Berdiri Kokoh Sendiri di Tengah Proyek Tol Cijago
-
Kini Dibongkar, Siapa Pemilik Rumah yang Berdiri di Tengah Proyek Tol Cijago?
-
Belum Digusur, Penampakan Rumah di Tengah Proyek Jalan Tol Cijago Seksi 3B
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Libur Nataru 2025/2026, Jumlah Penumpang Angkutan Umum Naik 6,57 Persen
-
Chandra Asri Group Tuntaskan Akuisisi Jaringan SPBU Esso di Singapura
-
Pembayaran Digital Meningkat, Gen Z Mulai Pilih untuk Berbisnis
-
Purbaya Tarik Dana SAL Rp 75 T dari Perbankan demi Belanja Pemerintah
-
Wamendag Cek Minyakita di Pasar Jakarta, Harga Dijual di Bawah HET
-
Harga Perak Melemah Tipis Awal Tahun 2026, Aksi China Bisa Picu Kenaikan Lagi?
-
Purbaya: Pertumbuhan Ekonomi RI 2025 5,2 Persen, Optimistis 6 Persen di 2026
-
Harga BBM SPBU Shell, Vivo, BP Serentak Turun, Ini Daftarnya
-
Dirut BSI Komitmen Terus Tingkatkan Pelayanan Nasabah di Tahun 2026
-
Penolakan Pembayaran Tunai, Wamendag Tegaskan Uang Cash Masih Berlaku di Pasar