Suara.com - PT Angkasa Pura I mencatat trafik penumpang pada bulan Agustus 2022 di bandara-bandara yang dikelola sebanyak 4.548.959 pergerakan penumpang. Sedangkan, trafik pesawat pada periode yang sama sebesar 39.895 pergerakan Agustus 2022.
Jika dibandingkan dengan periode yang sama di tahun 2021 lalu, maka pada periode bulan Agustus 2022 terdapat pertumbuhan pergerakan penumpang sebesar 334% dan pergerakan pesawat udara sebesar 87%.
"Dapat kami sampaikan juga pergerakan penumpang di 15 bandara yang kami kelola selama 4 bulan terakhir ini selalu di atas angka 4,5 juta penumpang per bulannya. Hal ini tentunya merupakan momentum positif bagi industri penerbangan domestik dan internasional," ujar Direktur Utama PT Angkasa Pura I Faik Fahmi dalam keterangannya, Rabu (14/9/2022).
Dengan tambahan jumlah pergerakan penumpang dan pergerakan pesawat udara di bulan Agustus tersebut, Angkasa Pura I mencatat telah melayani sebanyak 32.482.993 pergerakan penumpang dan 339.721 pergerakan pesawat udara selama periode Januari hingga Agustus 2022.
Pada periode yang sama di tahun 2021 lalu, 15 bandara Angkasa Pura I melayani sebanyak 16.649.109 pergerakan penumpang dan 261.963 pergerakan pesawat udara.
Jika dibandingkan dengan catatan di periode Januari sampai dengan Agustus 2021, maka pada periode Januari sampai dengan Agustus 2022 terdapat pertumbuhan sebesar 95% untuk pergerakan penumpang, dan 30% untuk pergerakan pesawat udara.
Selama periode Januari hingga Agustus 2022, 3 bandara di bawah pengelolaan Angkasa Pura I dengan jumlah pergerakan penumpang terbanyak adalah Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali di urutan pertama dengan jumlah 6.918.797 pergerakan penumpang dengan rincian 5.037.316 pergerakan penumpang rute domestik, 1.859.767 pergerakan penumpang rute internasional, dan 21.714 pergerakan penumpang transit domestik.
Di urutan kedua adalah Bandara Juanda Surabaya dengan total 6.796.833 pergerakan penumpang, dengan rincian 6.021.413 pergerakan penumpang rute domestik, 347.675 pergerakan penumpang rute internasional, dan 427.745 pergerakan penumpang transit domestik.
Bandara Sultan Hasanuddin Makassar berada di urutan ketiga terbanyak dengan 6.396.513 pergerakan penumpang, dengan rincian 4.826.274 pergerakan penumpang rute domestik, 42.551 pergerakan penumpang rute internasional, dan 1.527.688 pergerakan penumpang transit domestik.
Baca Juga: Lokasi Bekas Bandara Selaparang Diusulkan Jadi Tempat Konser
Sedangkan untuk pergerakan pesawat udara, Bandara Sultan Hasanuddin Makassar melayani jumlah terbanyak dengan 51.706 pergerakan pesawat udara, dengan rincian 51.470 pergerakan pesawat udara rute domestik dan 236 pergerakan pesawat udara rute internasional.
Bandara Juanda Surabaya melayani jumlah pergerakan pesawat udara terbanyak kedua dengan 49.479 pergerakan dengan rincian 46.977 pergerakan pesawat udara rute domestik dan 2.502 pergerakan pesawat udara rute internasional.
Di urutan ketiga adalah Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali dengan 48.902 pergerakan pesawat udara, dengan rincian 38.436 pergerakan pesawat udara rute domestik dan 10.466 pergerakan pesawat udara rute internasional.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Purbaya Tambah Rp 3 Triliun Anggaran Satgas Jembatan: Kalau Enggak Beres, Keterlaluan
-
Produksi Meroket, Mentan Amran Bidik Serapan Gabah 2026 Tembus 4 Juta Ton
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Rp1,2 Triliun Mengalir ke Aceh, Hasil Dasco Telepon Langsung Presiden Prabowo
-
Jumlah Investor Ritel BUMI Melejit saat Chengdong Lepas Miliaran Lembar Saham
-
Bisnis Darma Mangkuluhur, Cucu Soeharto Punya Saham Melimpah dan Gurita Usaha
-
24 Pinjol Terjerat Kredit Macet
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Menteri Bahlil Mau Swasembada BBM Lewat RDMP Kilang Balikpapan