Suara.com - Relawan perempuan milenial pendukung Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Srikandi Ganjar Jawa Barat, mengadakan pelatihan unit usaha kecil dan menengah (UMKM) bertema 'Meningkatkan Keuntungan Bisnis Melalui Sosial Media'.
Pelatihan UMKM sekaligus diskusi tersebut dihadiri 500 perempuan milenial yang tertarik untuk memulai usaha, mengembangkan usaha maupun bagi mereka yang ingin mencari motivasi dalam berbisnis.
Koordinator Wilayah Srikandi Ganjar Jawa Barat, Eva Yuliana mengatakan, kegiatan pelatihan UMKM terinspirasi dari kepemimpinan Ganjar Pranowo yang sangat mendukung pelaku UMKM hingga membuat produk UMKM Jawa Tengah menjadi salah satu yang terbaik se-Indonesia.
Salah satu upaya yang dilakukan Ganjar untuk memajukan UMKM yakni melalui program Lapak Ganjar. Program ini merupakan ajang promosi produk UMKM secara cuma-cuma yang dipublikasi langsung oleh Ganjar di media sosial pribadi miliknya. Hal itulah yang membuat banyak pelaku UMKM, khususnya di Jawa Tengah semakin percaya diri dan termotivasi untuk menghasilkan produk yang berkualitas.
"Kami melaksanakan pelatihan UMKM ini karena terinspirasi dari Bapak Ganjar Pranowo yang mendukung penuh pelaku UMKM. Contohnya beliau membuat Lapak Ganjar ya untuk bisa mendorong para pelaku UMKM memposting usahanya di sosial media beliau secara gratis," ujar Eva dalam keterangannya.
Eva menambahkan, pihaknya telah menyiapkan tim untuk melakukan pembinaan lebih lanjut bagi beberapa perempuan milenial pelaku UMKM usai acara pelatihan.
Menurutnya, sejumlah pembekalan dan pembinaan bagi perempuan milenial baik yang akan memulai maupun mengembangkan bisnis menjadi sangat penting. Apalagi di era digitalisasi yang pesat semakin menuntut para pelaku UMKM untuk lebih peka dan jeli terhadap strategi usaha.
"Output dari pelatihan ini nanti kami telah menyiapkan tim yang akan menindaklanjuti beberapa pelaku UMKM milenial untuk dibina, supaya bisa mensupport mereka menggunakan sosial medianya untuk promosi," jelas Eva.
Sementara itu, salah satu peserta pelatihan UMKM bernama Aliya Nur Fadilah mengungkapkan, kegiatan yang diselenggarakan Srikandi Ganjar sangat berdampak positif bagi mahasiswa pebisnis dan perempuan milenial lain seperti dirinya.
Baca Juga: Kolaborasi Berikan Bantuan Kepada UMKM Eks Pekerja Konstruksi PLTU Batang
"Dewasa ini UMKM semakin hari semakin meningkat daripada tahun-tahun sebelumnya. Mudah-mudahan ke depannya bisa lebih meningkat lagi dengan adanya pelatihan seperti ini dan digitalisasi itu sendiri yang lebih maju lagi," ucap Aliya.
Ia pun mengharapkan, kegiatan pelatihan seperti ini bisa dilakukan lebih sering lagi karena mampu menginspirasi dan membangkitkan semangat perempuan milenial. Khususnya bagi mahasiswa yang sedang kebingungan mencari pemasukan tambahan.
"Saya sebagai mahasiswa pengennya lebih sering ada acara-acara seperti ini ya, karena bisa menginspirasi mahasiswa dan perempuan milenial lain di dalam kebingungan harus memulai dari mana. Dengan adanya kegiatan pelatihan ini jadi membuat kami lebih terarah dan memotivasi saya untuk lebih semangat lagi dalam berbisnis," katanya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
Terkini
-
COO Danantara Beberkan Alasan Turunnya Penambahan Modal ke Garuda Indonesia Jadi Rp 23,67 T
-
Mulai 2026, DJP Bisa Intip Kantong Isi E-Wallet dan Rupiah Digital Masyarakat
-
HUT ke-45, Brantas Abipraya Tampilkan Beragam Inovasi: Dari Tradisi ke Transformasi
-
Rupiah Kalah dari Semua Mata Uang Asia, Ada Apa dengan Ekonomi RI?
-
OJK Sambut Baik Wacana QRIS Jadi Acuan Pinjaman Kredit di Pindar
-
BRI Tawarkan Bunga KPR 1,13% di Consumer Expo Bandar Lampung untuk Wujudkan Rumah Impian
-
Jadi Tulang Punggung Energi Nasional, Segini Volume Produksi Gas Kalimantan Timur
-
RUPSLB Garuda Setujui Penyertaan Modal Danantara, Akan Digunakan Untuk Ini
-
Mimpi Punya Rumah Bisa Diwujudkan dengan Take Over KPR BRI, Angsuran Ringan - Bunga Mulai 3,30%
-
MedcoEnergi Mulai Operasikan Pembakit Listrik di Batam Berkapasitas 39 MW